
Thephrase.id - Manchester United mengakhiri kerja sama dengan Ruben Amorim setelah rentetan hasil buruk sepanjang musim pertamanya di Old Trafford, meski sebelumnya manajemen Setan Merah sempat menunjukkan kesabaran dan dukungan terhadap pelatih asal Portugal tersebut.
Sinyal perpisahan sebenarnya sudah terlihat dari sejumlah pernyataan Amorim dalam konferensi pers terakhir yang menggambarkan situasi internal tidak berjalan ideal, sebelum akhirnya Manchester United menunjuk Darren Fletcher sebagai pelatih sementara sambil memulai proses pencarian pengganti jangka panjang.
Manchester United disebut-sebut bakal balikan dengan Ole Gunnar Solskjaer, legenda Setan Merah yang pernah menjadi pelatih di Old Trafford pada 2018-2021.
Nama Oliver Glasner mencuat sebagai kandidat terkuat untuk mengisi kursi manajer Manchester United berkat reputasinya di Premier League, termasuk keberhasilannya mempersembahkan trofi pertama sepanjang sejarah Crystal Palace.
Situasi kontrak Glasner yang menyisakan enam bulan turut memperkuat spekulasi, meski pendekatan taktiknya yang dikenal adaptif menjadi perhatian tersendiri mengingat kegagalan United menerapkan sistem tiga bek pada era Amorim.
"Sistem permainan harus menyesuaikan dengan pemain. Terlalu banyak perdebatan soal sistem, padahal sistem bukan hal terpenting; yang lebih penting adalah kebiasaan, pola permainan, dan bagaimana pemain berperilaku di lapangan," tegas Glasner.
"Dalam karier saya, saya pernah menggunakan hampir semua sistem, dan yang terpenting adalah menemukan pendekatan yang paling sesuai dengan karakter pemain yang dimiliki," lanjutnya.

Kandidat lain yang masuk bursa adalah Enzo Maresca, pelatih asal Italia yang belum lama ini kehilangan pekerjaannya meski sempat meraih penghargaan Manajer Terbaik Bulanan Premier League.
Maresca disebut masih membuka peluang melanjutkan karier di Inggris setelah sebelumnya juga dikaitkan dengan kemungkinan menggantikan Pep Guardiola di Manchester City, sehingga Manchester United berpotensi menjadi destinasi berikutnya.
Nama Laurent Blanc turut muncul dalam daftar spekulasi, didukung latar belakangnya sebagai mantan pemain Manchester United serta rekam jejak kepelatihan dengan gelar liga bersama Bordeaux, Paris Saint-Germain, dan Al-Ittihad.
Xavi Hernandez juga kembali dikaitkan dengan Manchester United setelah berstatus tanpa klub sejak meninggalkan Barcelona pada akhir musim 2023–2024 dan disebut aktif mengamati perkembangan Premier League.
"Xavi akan langsung menerima tawaran Manchester United, bahkan tanpa kompetisi Eropa, karena prioritas utamanya adalah proyek yang tepat, bukan uang," kata Fabrizio Romano.
Sementara itu, nama Gareth Southgate kembali muncul seiring kedekatannya dengan struktur baru Manchester United, termasuk hubungan profesionalnya dengan mantan direktur olahraga klub, Dan Ashworth.
Dorongan Ashworth untuk membawa Southgate disebut pernah menguat setelah pemecatan Erik ten Hag, namun perbedaan pandangan di jajaran manajemen membuat rencana tersebut tidak pernah terwujud. (Rangga)