tech

Aplikasi Saingan Twitter 'Threads' Resmi Dirilis, Ini Cara Menggunakannya

Penulis Nadira Sekar
Jul 11, 2023
Foto: dok. Instagram
Foto: dok. Instagram

 

ThePhrase.id - Aplikasi pesaing media sosial Twitter milik Instagram ‘Threads’ resmi dirilis ke publik  oleh CEO Meta, Mark Zuckerberg pada Kamis (6/7). Threads sudah tersedia di lebih dari 100 negara, termasuk Indonesia dan bisa diunduh melalui Apple App Store maupun Google Play Store. 

Berbeda dengan Instagram yang berbasis foto, Threads memungkinkan pengguna untuk berbagi postingan berupa teks hingga 500 karakter. Meski berbasis teks, pengguna juga bisa membagikan hingga 10 foto dalam satu postingan serta video dengan durasi hingga lima menit.

Bagi Anda yang tertarik dengan media sosial terbaru ini, berikut cara menggunakannya!

Cara Membuat Akun

Untuk dapat menggunakan dan menikmati layanan dari aplikasi Threads, Anda harus memiliki akun Instagram. Pasalnya, akun Instagram akan menjadi induk dari akun Threads dan keduanya akan terhubung satu sama lain. 

Adapun aplikasi ini dapat digunakan di smartphone dengan sistem operasi Android maupun iOS. Berikut cara mengunduhnya:

  • Buka Google Play Store (untuk pengguna Android) atau Apple App Store (untuk pengguna iOS).
  • Pada kolom pencarian, ketik "Threads by Instagram" dan tekan tombol pencarian.
  • Temukan aplikasi "Threads by Instagram" dalam hasil pencarian.
  • Ketuk tombol "Instal" untuk mengunduh dan memasang aplikasi.
  • Tunggu hingga proses pemasangan selesai.

Setelah aplikasi terpasang, Anda dapat membukanya dan membuat akun Threads by Instagram. Berikut rincian cara membuat akun Threads!

  • Masuk menggunakan akun Instagram yang tersedia. Jika Anda memiliki lebih dari satu akun Instagram, pilih menu 'Switch Account' atau 'Ganti Akun' untuk memilih profil Instagram yang ingin digunakan di Threads.
  • Lengkapi 'Bio' dan 'Link', atau pilih opsi 'Import from Instagram' untuk menyalin informasi dari profil Instagram Anda.
  • Klik 'Continue' atau 'Lanjutkan'.
  • Pilih tipe akun Threads yang Anda inginkan. Jika ingin memiliki akun publik, pilih 'Public Profile'. Jika ingin memiliki akun privasi yang dikunci, pilih 'Private Profile'.
  • Pilih akun pengguna Instagram yang ingin Anda ikuti, lalu klik 'Next' di pojok kanan atas layar.
  • Klik 'Join Threads' atau 'Gabung dengan Threads' untuk memulai pengalaman baru di aplikasi yang dikembangkan oleh tim Instagram tersebut.

Fitur-Fitur Threads

Aplikasi Saingan Twitter  Threads  Resmi Dirilis  Ini Cara Menggunakannya
Foto: dok. Instagram

Threads memiliki antarmuka dan sejumlah fitur yang mirip dengan Twitter, termasuk opsi komentar, suka, unggah ulang, dan bagikan. Aplikasi ini memiliki lima tab di bagian bawah layar, masing-masing dengan ikon yang berbeda, dan setiap tab memiliki fungsi dan fitur yang berbeda. Berikut adalah fitur yang terdapat pada setiap tab:

Home atau Beranda

Tab ini menampilkan postingan dari pengguna lain di Threads. Anda dapat melihat postingan dari akun yang diikuti maupun dari akun lain, mirip dengan konsep Twitter sebelum adanya opsi untuk hanya menampilkan postingan dari akun yang diikuti.

Setiap thread (sebutan untuk postingan di Threads) yang muncul pada feed dilengkapi dengan tombol suka, komentar, unggah ulang, dan bagikan.

Search

Threads juga memiliki fitur pencarian. Namun, fitur pencarian ini tidak dapat digunakan untuk mencari topik atau kata kunci seperti fungsi pencarian pada Twitter.

New Thread

Aplikasi Saingan Twitter  Threads  Resmi Dirilis  Ini Cara Menggunakannya
Foto: dok. Instagram

Tab ini berada di tengah dan Anda dapat menulis dan memposting satu atau beberapa thread sekaligus dengan batasan 500 karakter per thread melalui tab tersebut. Anda juga dapat mengatur apakah postingan tersebut dapat dikomentari oleh pengguna lain atau dibatasi hanya untuk followers atau pengguna yang ditandai.

Activity

Tab ini memiliki fungsi yang mirip dengan tab aktivitas pada media sosial lainnya. Pada tab ini dengan ikon hati, Anda dapat melihat semua aktivitas dan notifikasi. Ada empat menu yang tersedia, yaitu All, Replies, Mentions, dan Verified dengan fungsi sebagai berikut:

  • All: untuk melihat semua aktivitas dan notifikasi.
  • Replies dan Mentions: hanya menampilkan notifikasi terkait komentar atau thread yang menandai Anda.
  • Verified: menampilkan aktivitas dari akun terverifikasi yang mengikuti Anda.

Profile

Tab terakhir, berada di sudut kanan bawah, adalah tab profil. Di sini Anda dapat melihat daftar thread yang pernah Anda buat atau komentar yang pernah Anda posting sebelumnya.

[nadira]

 

Artikel Terkait Pilihan ThePhrase

 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic