leader

Ashton Kutcher, Aktor Hollywood Papan Atas yang Rangkap Profesi sebagai Investor

Penulis Rahma K
Mar 10, 2023
Ashton Kutcher, Aktor Hollywood Papan Atas yang Rangkap Profesi sebagai Investor
ThePhrase.id – Setelah vakum membintangi film ber-genre romance-comedy atau romcom selama 12 tahun, aktor papan atas Hollywood, Ashton Kutcher kembali ke layar lebar melalui film Your Place or Mine (2023) yang tayang di Netflix.

Kembalinya salah satu aktor yang dikenal luas berkat genre romcom ini membuat penggemar dari berbagai penjuru dunia penasaran. Ia membintangi film ini dengan aktor dan aktris papan atas lainnya seperti Reese Witherspoon dan Jesse Williams.

Karena merupakan film yang telah dinanti-nantikan, Your Place or Mine (2023) berhasil menempati daftar Netflix Global Top 10 dalam kategori film berbahasa Inggris selama empat minggu berturut-turut. Di minggu keempatnya, film ini menempati peringkat ke-6 dan telah ditonton sebanyak 7,5 juta kali.

Ashton Kutcher (kanan) dan Reese Witherspoon (kiri) pada perilisan film Your Place or Mine (2023). (Foto: Charley Gallay/Getty Images for Netflix)


Kesuksesan film ini tidak terlepas dari kemampuan akting pria bernama lengkap Christopher Ashton Kutcher ini. Ia telah membintangi sederet film romcom yang populer dan telah menjalani karier sebagai aktor sejak tahun 1998.

Film, serial televisi, dan reality show yang dibintangi dan diproduseri Ashton


Beberapa karyanya yang fenomenal dan dekat dengan masyarakat di seluruh dunia antara lain serial televisi That '70s Show (1998-2006), film Dude, Where's My Car? (2000), serial Punk'd (2003-2007), film The Butterfly Effect (2004), The Guardian (2006), Jobs (2013), serial The Ranch (2016-2020), film Vengeance (2022), dan masih banyak lagi.

Ia juga membintangi berbagai romcom terkenal seperti Just Married (2003), My Boss's Daughter (2003), Guess Who (2005), A Lot like Love (2005), What Happens in Vegas (2008), Spread (2009), Valentine's Day (2010), Killers (2010), No Strings Attached (2011), hingga New Year's Eve (2011).

Ashton Kutcher. (Foto: Mark Sagliocco/WireImage)


Tak hanya menjadi aktor pada berbagai film dan serial televisi tersebut, Ashton juga melebarkan sayapnya sebagai seorang produser. Bahkan, kali pertamanya menjadi eksekutif produser adalah ketika baru berusia 25 tahun.

Tercatat bahwa ia telah memproduseri berbagai film, serial televisi, hingga reality show seperti Punk'd (2003-2007, 2012), My Boss's Daughter (2003), You've Got a Friend (2004), Beauty and the Geek (2005-2008), Adventures in Hollywood (2007), Opportunity Kocks (2008-2009), The Beautiful Life (2009), Killers (2010), Forever Young (2013), dan masih banyak lagi.

Rangkap profesi sebagai investor


Hebatnya, bukan hanya berkarier di industri hiburan saja, suami dari aktris Hollywood Mila Kunis dan ayah dari dua anak ini juga dikenal sebagai seorang investor, atau disebut dalam bahasa Inggris venture capitalist.

Ashton Kutcher (kiri) dan istrinya, Mila Kunis (kanan). (Foto: JEFF KRAVITZ/FILMMAGIC)


Ia telah menjadi investor dan pemodal berbagai perusahaan besar seperti Skype, Fourquare, Airbnb, Path, Zenreach, Neighborly, Duolingo, Lemonade, Spotify, Uber, ResearchGate, Kopari Beauty, dan masih banyak lagi.

Bersama rekan-rekannya, pria kelahiran 7 Februari 1979 ini juga mendirikan sebuah perusahaan modal ventura atau venture capital firm bernama A-Grade Investments di tahun 2010.

Di awal berdirinya, para pendiri A-Grade Investments dan Ashton menginvestasikan 30 juta dolar Amerika Serikat (AS) atau sekitar Rp463 miliar dari kocek pribadi. Enam tahun setelahnya, di tahun 2016, Forbes menyatakan bahwa nilai dari perusahaan tersebut telah mencapai angka 236 juta dolar AS, atau sekitar Rp3,6 triliun. [rk]

Tags Terkait

 
Related News

Popular News

 

News Topic