ThePhrase.id - Berita baik untuk para pengguna Instagram! Platform media sosial yang dimiliki oleh Meta ini kini meningkatkan kapasitas carousel mereka, memungkinkan pengguna untuk mengunggah hingga 20 foto dan video dalam satu postingan.
Sebelumnya, fitur carousel di Instagram hanya dapat memuat maksimal 10 konten. Namun, seiring dengan meningkatnya penggunaan fitur ini untuk berbagi 'photo dump' dan momen penting, Instagram akhirnya memutuskan untuk memperluas batasannya menjadi 20 konten.
Perlu dicatat bahwa pengguna tidak diwajibkan untuk mengunggah 20 foto atau video sekaligus. Pengguna dapat memilih untuk meng-upload jumlah yang lebih sedikit, seperti 15 foto atau 17 video, sesuai dengan kebutuhan.
Carousel pertama kali diperkenalkan pada tahun 2017 dengan tujuan mempermudah pengguna untuk berbagi berbagai momen berharga dalam satu unggahan. Sejak saat itu, fitur ini telah mengalami beberapa peningkatan. Instagram baru-baru ini juga menambahkan kemampuan untuk menyertakan lagu dalam konten carousel, serta memungkinkan kolaborasi dengan teman untuk membuat carousel bersama.
Dengan batasan baru ini, Instagram semakin mendekati kapasitas yang ditawarkan oleh TikTok, yang memungkinkan hingga 35 foto dan video dalam satu postingan.
Fitur terbaru ini telah diluncurkan secara global untuk platform mobile (iOS/Android) pada Jumat, 9 Agustus 2024. Namun, meskipun aplikasi Instagram versi terbaru sudah tersedia, belum semua pengguna dapat mengakses fitur ini.
Cara menggunakan fitur carousel yang baru tetap sama dengan cara penggunaan sebelumnya. Berikut langkah-langkahnya:
[nadira]