sport

Ballon d'Or Ketujuh Buat Lionel Messi, Apakah Rekor ini Akan Pecah?

Penulis Nadira Sekar
Nov 30, 2021
 Lionel Messi Ballon dOr - Foto FF
Lionel Messi Ballon dOr - Foto FF

ThePhrase.id - Setelah trofi-trofinya yang diraih pada 2009, 2010, 2011, 2012, 2015, dan 2019, Lionel Messi menambahkan satu Ballon d’Or ketujuh ke dalam koleksi pribadinya pada 2021. Sebuah rekor yang ia anggap sulit dikalahkan, dalam waktu dekat.

Pesaing terdekat Lionel Messi adalah Cristiano Ronaldo. CR7 baru mengoleksi lima trofi Ballon d’Or. Masing-masing pada tahun 2008, 2013, 2014, 2016, dan 2017.

Melihat usia Cristiano Ronaldo agaknya sulit buat pemain Portugal itu mengejar Lionel Messi. Tapi tidak ada yang tidak mungkin, misalnya Ronaldo tiba-tiba 2-3 tahun ke depan mampu mendominasi lapangan hijau, dan selalu mendapatkan Ballon d’Or.

Pada Ballon d’Or tahun ini urutan pemenang lima besar adalah Lionel Messi (1), Robert Lewandowski (2), Jorginho (3), Karim Benzema (4), dan Ngolo Kante (5).

Sementara untuk Ballon d’Or pemain wanita, yang menang adalah Alexia Putellas. Ia merupakan pemain dari FC Barcelona wanita.

 Lionel Messi dan Alexia Putellas - Foto FF

Dewan juri yang terdiri dari ratusan jurnalis seluruh dunia, memberikan 186 poin buat Alexia Putellas.

Selesai menerima penghargaan yang diselenggarakan France Football, Selasa dini hari WIB tadi, Messi mengatakan tidak tahu apakah rekor ini akan dipecahkan suatu hari nanti. Tapi, selalu ada seseorang untuk memperbaiki rekor.
 

Ballon dOr - Foto FF

 “Bagaimanapun saya pikir mendapatkan 7 Ballon d’Or adalah sesuatu yang mengesankan. Saya sangat senang berada di sini, di Paris, dan berjuang untuk semua gelar sekali lagi,” ujar Messi.

“Saya pikir mendapatkan trofi ini untuk apa yang berhasil kami lakukan Copa America dengan Argentina. Setelah berjuang selama bertahun-tahun dan sering tersandung, akhirnya saya sampai di sana ” imbuhnya.

Messi menambahkan, ini merupakan kebanggaan, menjadi pemain pertama yang memenanginya dengan jersey PSG.

“Saya sangat senang melihat keluarga saya yang bahagia malam ini,” ungkap Messi. (Nadira)

Artikel Terkait Pilihan ThePhrase

 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic