ThePhrase.id – Malam penghargaan Grammy Awards kembali digelar mewah dan dihadiri berbagai bintang ternama pada 5 Februari 2023 lalu. Berbagai artis meraih penghargaan bergengsi ini, salah satunya Beyoncé yang meraih 4 penghargaan dan mencetak rekor sebagai artis peraih Grammy terbanyak sepanjang sejarah.
Beyoncé lahir dengan nama Beyoncé Giselle Knowles pada 4 September 1981 di Texas, Amerika Serikat. Ia memiliki bakat menyanyi sejak kecil dan kerap mengikuti berbagai kompetisi menyanyi dan menari hingga paduan suara gereja. Ia kemudian membentuk grup menyanyi bersama teman masa kecilnya dengan nama Girl’s Tyme yang jadi cikal bakal Destiny’s Child.
Girl group ini sempat mengalami kegagalan saat mencoba mengikuti kompetisi televisi Star Search yang disebut karena kesalahan pemilihan lagu. Namun, Beyonce dengan bantuan ayahnya, Mathew Knowles berhasil mendapatkan kontrak untuk Destiny’s Child dengan Columbia Records pada tahun 1997.
Beyoncé (Foto: beyonce.com)
Destiny’s Child dengan cepat langsung populer sebagai grup R&B wanita dengan berbagai album dan single populer seperti “Say My Name”, “Bills, Bills, Bills”, “Bootylicious”, hingga “Survivor”. Melalui album The Writing’s on the Wall pada tahun 1999, Beyoncé dan Destiny’s Child berhasil meraih dua Grammy Awards dan menjual lebih dari 8 juta kopi di Amerika Serikat.
Grup ini kemudian berpisah untuk mengejar karier masing-masing. Beyoncé menggunakan talenta menulis lagunya berhasil menulis album pertamanya, “Dangerously in Love” pada tahun 2003. Album ini terutama single utama Crazy in Love kolaborasi dengan Jay-z mendapat sambutan antusias dari penggemar Beyoncé.
Album ini bahkan disebut sebagai salah satu album terbaik Beyoncé karena berhasil memenangkan lima Grammy Awards, termasuk Best Contemporary R&B Album dan Best Female R&B Vocal Performance.
Destiny’s Child kemudian melakukan comeback terakhir dengan album “Destiny Fulfilled” yang keluar pada tahun 2004 dan menandai perpisahan grup ini. Meski tak sepopuler album-album Destiny’s Child sebelumnya, album ini tak kalah populer dengan menempati nomor kedua Billboard 200.
Queen Bey (Foto: beyonce.com)
Meski telah berpisah, Destiny’s Child sempat merilis album kompilasi #1’s pada tahun 2005 dan menerima Hollywood Walk of Fame pada Maret 2006 dengan capaian penjualan global sebanyak 60 juta kopi.
Beyoncé kemudian melanjutkan solo kariernya dengan merilis album “B’Day” bertepatan dengan ulang tahunya yang ke 25. Album ini terjual sebanyak 541.000 pada minggu pertama rilis dan debut di posisi pertama Billboard 200.
B’Day dinominasikan dalam lima Grammy Awards dan memenangkan kategori Best Contemporary R&B Album dalam 49th Annual Grammy Awards di tahun 2007. Tahun berikutnya, “B’Day” kembali mendapatkan menerima dua nominasi dari Record of the Year untuk lagu Irreplaceable dan Best Pop Collaboration with Vocals untuk lagu “Beauty Liar” kolaborasi dengan Shakira.
Tahun 2007 juga menandai tahun pertama konser global Beyoncé bertajuk The Beyoncé Experience dengan 97 lokasi konser.
Makin kreatif, Beyoncé kembali merilis album “I Am... Sasha Fierce” yang sukses meledak di pasaran dengan berbagai lagu yang masih popular hingga sekarang seperti "Single Ladies (Put a Ring on It)", "If I Were a Boy", dan "Halo".
Album ini membawa Beyoncé mendominasi perayaan Grammy Awards pada tahun 2010 dengan membawa pulang enam penghargaan sekaligus termasuk penghargaan utama Song Of The Year, Best Female Pop Vocal Performance hingga Best Contemporary R&B Album.
Meski sempat hiatus pada tahun 2010, Beyoncé melakukan comeback apik dengan album “4” yang terjual sebanyak 310.000 kopi pada minggu pertama penjualan. Album ini bahkan membawa Beyoncé menjadi artis wanita pertama dengan tiga album yang didengarkan lebih dari satu miliar pendengar di Spotify dan mengukuhkan gelar Beyoncé sebagai diva.
Beyoncé dan beberapa piala Grammy yang ia terima (Foto: beyonce.com)
Karier Beyoncé yang kian sukses membuat Forbes memasukkannya dalam peringkat ke-9 (Sembilan) daftar Most Powerful Women in the World di tahun 2010. Bahkan, Beyoncé dan suaminya Jay Z kerap disebut sebagai powerful couple yang memiliki kekayaan total sebanyak $1,16 miliar atau sekitar Rp17,5 triliun.
Dilansir Billboard, Beyoncé juga masuk dalam rekor penyanyi dengan bayaran terbanyak pada tahun 2016 dengan estimasi pendapatan senilai $62,1 juta atau sekitar Rp939,4 miliar.
Sepanjang kariernya, penyanyi yang kerap disebut sebagai Queen Bey ini total memenangkan 32 penghargaan dari Grammy dan menjadikannya artis peraih Grammy terbanyak sepanjang sejarah. Tak hanya itu, 88 total nominasi yang ia terima dari Grammy juga menjadikannya artis peraih nominasi terbanyak sepanjang sejarah Grammy. [fa]