auto

Deretan Mobil Listrik yang Akan Digunakan Pada KTT G20

Penulis Rahma K
Oct 25, 2022
Deretan Mobil Listrik yang Akan Digunakan Pada KTT G20
ThePhrase.id – Perhelatan akbar Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 yang akan dilaksanakan di Nusa Dua, Bali semakin di depan mata. Pemerintah dan berbagai pihak berkontribusi untuk menghadirkan kendaraan ramah lingkungan, yakni mobil listrik pada KTT G20 ini.

Mulai dari yang diproduksi di dalam negeri hingga yang didatangkan langsung dari negara asalnya, terdapat berbagai merek otomotif yang memproduksi mobil listrik akan melengkapi konferensi ini. Mobil-mobil tersebut akan digunakan sebagai kendaraan operasional, pengawalan, maupun kendaraan resmi delegasi.

Sudah penasaran kan mobil apa saja yang akan digunakan di KTT G20 ini? Berikut ini adalah daftarnya!

1. Toyota BZ4X


Toyota bZ4X. (Foto: global.toyota)


Pada 19 Oktober 2022 lalu, mobil listrik BZ4X secara resmi diserahkani PT Toyota-Astra Motor kepada Menteri Sekretaris Negara (Mensasneg) untuk digunakan pada pelaksanaan KTT G20 November mendatang.

Sebanyak 41 unit Toyota BZ4X disiapkan oleh pihak Toyota. Nantinya, mobil tersebut akan digunakan sebagai kendaraan menteri, seperti yang dikutip dari laman Sekretariat Kabinet (Setkab).

2. Lexus UX300e


Lexus UX300e pada Serah Terima Kendaraan Listrik Pendukung KTT G20. (Foto: setkab.go.id/Humas Kemensetneg)


Selain Toyota BZ4X, pada serah terima yang dilaksanakan pada 19 Oktober 2022 tersebut, pihak Toyota juga melakukan serah terima untuk mobil Lexus UX300e. Seperti  diketahui, merek Lexus juga merupakan bagian dari Toyota.

Sebanyak 102 unit Lexus UX300e diserahterimakan kepada pihak pemerintah untuk digunakan pada KTT G20. Melansir laman Setkab, dari total 102 unit tersebut, 82 unit akan digunakan sebagai kendaraan delegasi KTT G20, dan 20 unit akan digunakan sebagai kendaraan panitia nasional.

Sebelum secara resmi diserahterimakan, Lexus UX300e terlebih dahulu sampai di Indonesia pada Minggu, 16 Oktober 2022 di Bandara Internaisonal Soekarno-Hatta. Mobil-mobil tersebut diterbangkan langsung oleh Toyota Astra Motor dari negara asalnya, yakni Jepang.

3. Genesis Electrified G80


Genesis Electrified G80 di PEVS 2022. (Foto: dok ThePhrase.id)


Genesis yang merupakan brand mobil premium milik Hyundai juga ikut berkontribusi pada helatan ini. Genesis menghadirkan Genesis Electrified G80. Mobil dari Genesis ini nantinya akan menjadi mobil VIP yang mengangkut kepala-kepala negara G20.

Pada 8 Juni 2022 lalu, mobil ini telah diuji coba digunakan oleh Presiden Joko Widodo ketika melakukan peninjauan proyek KCC Glass di Kawasan Industri Terpadu Batang (KITB).

4. Hyundai Ioniq 5


Hyundai Ioniq 5 di IIMS 2022. (Foto: Rahma K/ThePhrase.id)


Untuk mobil listrik yang di bawah merek Hyundai langsung, Hyundai mengirimkan Ioniq 5. Mobil listrik yang kini diburu berbagai kalangan di Indonesia sebagai mobil yang ramah lingkungan ini juga dikirim oleh Hyundai sebagai kendaraan resmi KTT G20. Hyundai menyiapkan sejumlah 226 unit Ioniq 5 yang akan digunakan rombongan delegasi.

5. Hyundai Ioniq Electric


Hyundai Ioniq Electric. (Foto: hyundaimobil.co.id)


Tak hanya Ioniq 5, mobil listrik Ioniq Electric juga akan digunakan pada KTT G20. Mobil listrik model ini dikabarkan akan digunakan oleh pihak petugas kepolisian yang mengamankan jalannya acara tersebut, karena juga harus menggunakan mobil ramah lingkungan.

Melansir laman resmi Hyundai, bahkan pihak Hyundai mengadakan G20 Driver Training untuk para personel Paspampres, TNI dan Polri yang akan mengendarakan mobil-mobil listrik dari Hyundai seperti Genesis Electrified G80, Hyundai Ioniq 5, dan Hyundai Ioniq Electric tersebut.

6. Wuling Air EV


Wuling Air EV long range di PEVS 2022. (Foto: Rahma K/ThePhrase.id)


Mobil listrik mungil Wuling Air EV yang baru melantai di tahun 2022 ini juga akan turut berkontribusi sebagai kendaraan resmi KTT G20. Sebanyak 300 unit Wuling EV akan siap mendukung kebutuhan mobilitas selama acara berlangsung.

7. DFSK Gelora E


DFSK Gelora E. (Foto: dfskmotors.co.id)


Selain Wuling, dari pabrikan otomotif asal China juga ada merek DFSK yang mengirimkan unitnya untuk digunakan pada KTT G20. Bedanya, mobil listrik DFSK ini berupa mobil boks listrik bernama Gelora E yang akan digunakan sebagai mobil operasional.

DFSK Gelora E sendiri merupakan mobil komersial yang pertama kali muncul di Indonesia pada Indonesia International Motor Show 2021. Mobil ini merupakan mobil boks bertenaga listrik pertama yang dijual di Indonesia.

8. BMW 330e M Sport PHEV


BMW 330e M Sport PHEV. (Foto: kompas.com/chongky)


Terakhir, terdapat juga kabar bahwa pihak BMW Indonesia juga melakukan kerja sama dengan Korlantas Polri untuk menghadirkan kendaraan resmi pengawalan Presidensi G20. Meski bukan merupakan mobil listrik murni, mobil yang dikirimkan BMW, yakni BMW 330e M Sport merupakan mobil hybrid. Lebih tepatnya, Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) yang juga dapat diisi dayanya menggunakan listrik. Mobil ini akan digunakan untuk pengawalan para tamu negara. [rk]

Tags Terkait

 
Related News

Popular News

 

News Topic