ThePhrase.id - Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta tengah melakukan uji coba rute baru Transjabodetabek yang menghubungkan Terminal Blok M, Jakarta Selatan, dengan kawasan Alam Sutera di Kota Tangerang.
"Hari ini kami bersama stakeholder akan survei lintasan terhadap rute Transjabodetabek yang berawal dari Terminal Blok M, Jakarta Selatan menuju Alam Sutera, Kota Tangerang," kata Kepala Dishub DKI Jakarta, Syafrin Liputo, dikutip dari liputan6.com.
Menurut Syafrin, rute ini akan melintasi sejumlah ruas jalan utama, seperti Jalan Sisingamangaraja, Sudirman, Semanggi, Gatot Subroto, dan Tol Merak, sebelum akhirnya tiba di Alam Sutera.
Dishub DKI Jakarta juga tengah mengkaji titik-titik halte yang akan dijadikan tempat pemberhentian. Hal ini dilakukan guna memastikan layanan yang diberikan dapat menjangkau masyarakat di wilayah Kota Tangerang dengan optimal.
"Di kawasan Alam Sutera ada sekitar 17 titik yang nantinya akan jadi titik pemberhentian. Kemungkinan bisa bertambah atau bisa berkurang menyesuaikan dengan kebutuhan," ujarnya.
Karena masih berada dalam tahap survei, penetapan tarif belum menjadi fokus utama. Saat ini, Dishub mempertimbangkan dua opsi layanan Transjakarta, yaitu BRT dengan tarif Rp3.500 dan Royaltrans dengan tarif berkisar antara Rp20.000 hingga Rp35.000.
"Tapi tarif itu semuanya sekarang kita ke sampingkan dulu. Kita ingin memastikan berapa kebutuhan sarana-prasarana pendukung untuk layanan ini bisa terpenuhi dengan baik kepada masyarakat," ujarnya.
Pihaknya juga belum menetapkan jumlah armada yang akan dioperasikan. Hal ini akan ditentukan setelah survei selesai dan didapatkan estimasi waktu perjalanan pulang-pergi, yang menjadi dasar perhitungan kebutuhan bus.
Terkait waktu tempuh, Syafrin menyebut bahwa pihaknya menargetkan durasi perjalanan dari Blok M menuju Alam Sutera tidak melebihi 1,5 jam.
Sementara itu, berdasarkan laporan detik.com, dalam uji coba yang dilakukan, untuk mencapai pemberhentian terakhir di Halte Alam Sutera, bus Transjabodetabek rute Blok M–Alam Sutera menempuh perjalanan sekitar 1 jam 22 menit. [nadira]