sport

Drama Lap Terakhir, Max Verstappen Juara F1 2021

Penulis Nadira Sekar
Dec 13, 2021
 Max Verstappen - Foto F1
Max Verstappen - Foto F1

ThePhrase.id - Lesatan Lewis Hamilton saat pedal gas diinjak hingga meluncur melewati Max Verstappen ternyata tidak cukup. Di pengujung balapan Max berhasil mengambil posisi terdepan, seiring masuknya safety car. 

Lap terakhir, lap 58 di trek lurus terakhir Lewis coba menggeber, memaksimalkan peluang mengejar Max. Tapi Max berhasil mempertahankan posisinya dan menikung serta meluncur mencapai garis finis paling depan. Maka resmi sudah gelar juara dunia Formula 1 2021 menjadi milik Max Verstappen.

Itulah gambaran sekilas serunya lomba terakhir di F1 2021. Persaingan menjadi juara berlangsung sampai putaran pamungkas. Dengan situasi Max dan Lewis punya poin sama sebelum memulai lomba putaran GP Abu Dhabi di Sirkuit Yas Marina, Minggu 12 Desember 2021.

 Klasemen Akhir Pembalap

Dengan menempati podium pertama GP Abu Dhabi, otomatis Max Verstappen mengunci trofi juara dunia F1 2021. Total pembalap Belanda dari tim Red Bull Racing Honda ini mengumpulkan 395,5 poin.

Lewis Hamilton di peringkat kedua dunia, mengoleksi 387,5 poin. Sedangkan posisi ketiga ditempati Valtteri Bottas dengan 226 poin.

Untuk konstruktor juaranya adalah Mercedes. Mereka meninggalkan Red Bull Racing Honda dengan 613,5 poin. Bandingkan dengan rivalnya yang hanya 585,5 poin. Di peringkat ketiga ada Ferrari dengan 323,5 poin.

Mercedes Sempat Protes

 Klasemen Akhir Konstruktor

Usai balapan Mercedes sempat mengajukan protes. Mereka banding atas hasil balapan, berlandaskan dua argumen. Pertama, soal prosedur Safety Car (SC), kedua tentang dugaan overtake yang dilakukan Max terhadap Lewis, saat berada di belakang SC pada satu lap terakhir.

Namun setelah pertemuan yang rumit, Federasi Internasional Automobil (FIA) menolak protes Mercedes. Seluruh argumen yang diajukan Mercedes tidak diterima, dan deposit banding tidak dikembalikan.

Keputusan itu membuat Max Verstappen resmi disahkan menjadi juara dunia F1 2021. Lewis pun harus melupakan mimpi meraih gelar juara dunia kedelapan secara beruntun.

 Max Verstappen - Foto F1

Usai balapan Max Verstappen diwawancarai tim media F1. Begitu pula Lewis Hamilton.

“Ini sangat luar biasa. Sejak kecil saya ingin menjadi pembalap F1, dan memenangkan balapan serta meraih podium,” kata Max Verstappen.

“Setelah berdiri di sini dengan status juara dunia. Itu sangat luar biasa. Terlebih dengan adanya beberapa orang terdekat yang hadir di sini,” imbuhnya.
 

 Parade Pembalap Juara F1

Ia menambahkan, semua mimpi masa kecil terjadi di lap terakhir.

“Hampir semua orang yang mendukung saya ada di sini. Jadi ini momen yang luar biasa, Semua yang mendujung karier saya di F1 sangat luar biasa,” ucap Max.

Lewis Hamilton menyampaikan ucapan selamat atas kemenangan Max Verstappen.

“Selamat kepada Max dan timnya. Saya merasa tahun ini kami bekerja sangat menakjubkan. Tim saya, begitu pula semua orang yang bekerja di markas. Semua bekerja keras sepanjang tahun. Ini adalah musim tersulit buat kami. Tapi saya bangga terhadap mereka,” tutur Lewis Hamilton. (Nadira)

Artikel Terkait Pilihan ThePhrase

 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic