ThePhrase.id - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengecek lapangan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta menjelang dipakai Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Timnas Indonesia akan kembali melanjutkan Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dengan menjamu Timnas Bahrain pada 25 Maret 2025 di SUGBK.
Pasca dipakai Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada November 2024, lapangan dan rumput SUGBK kembali dipugar oleh Pusat Pengelolaan Komplek Gelora Bung Karno (PPKGBK).
PPKGBK melakukan revitalisasi terhadap lapangan dan rumput SUGBK agar bisa maksimal digunakan Timnas Indonesia melawan Timnas Bahrain, dan masih ada waktu sebulan lebih lagi.
Erick Thohir meninjau SUGBK bersama Wakil Menteri Sekretaris Negara (Wamensesneg), Juri Ardiantoro dan Direktur Utama (Dirut) PPKGBK, Rakhmadi Afif Kusumo.
"Meninjau persiapan rumput di SUGBK bersama Wamensesneg, Pak Juri Ardiantoro dan Dirut PPKGBK, Pak Adi Kusumo," beber Erick Thohir.
"Kami ingin memastikan SUGBK siap menjadi tuan rumah Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia saat Timnas Indonesia menjamu Timnas Bahrain pada Maret 2025," sambung Erick Thohir.
Erick Thohir juga membeberkan renovasi lapangan dan rumput SUGBK kini dipegang oleh PT. Harapan Jaya Lestarindo atau Lestarindo Soccer Field yang telah berpengalaman di bidangnya.
"Lestarindo Soccer Field yang saat ini menangani rumput di lapangan SUGBK, akan berusaha keras dengan intensif agar rumput bisa maksimal dan Timnas Indonesia bisa memberikan yang terbaik saat bertanding," tegas Erick Thohir.
Kondisi rumput dan lapangan SUGBK memburuk sejak dua tahun belakangan belakangan akibat pemakaian kegiatan di luar non-sepak bola seperti kampanye, konser musik, dan agenda lain yang mengundang massa banyak. (Rangga)