auto

Erick Thohir Temui Presiden FIFA di Qatar demi Selamatkan Piala Dunia U-20 2023

Penulis Ahmad Haidir
Mar 29, 2023
Erick Thohir Temui Presiden FIFA di Qatar demi Selamatkan Piala Dunia U-20 2023
ThePhrase.id - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, telah berangkat ke Doha, Qatar pada Rabu, 29 Maret 2023 dini hari WIB. Mantan Presiden Inter Milan itu hendak menemui Presiden FIFA, Gianni Infantino.

Erick Thohir datang ke Doha untuk membujuk Infantino dalam rangka menyelamatkan hajat Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 pada 20 Mei--11 Juni 2023.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, bersama para pemain Timnas Indonesia U-20. Foto Twitter Erick Thohir.


"Saya mendapat instruksi untuk segera dan berdiplomasi mencari solusi untuk sepak bola Indonesia," tegas Erick Thohir.

"Ini hal yang tidak mudah. Saya akan berusaha semaksimal mungkin. Mohon doa untuk kami semua yang memang ditugaskan," lanjutnya.

"Semoga bisa mendapatkan hasil yang terbaik. Saya harap ada doa dari seluruh masyarakat Indonesia," ucap Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu.

Erick Thohir akan melakukan rapat dengan FIFA pada Rabu, 29 Maret 2023 pukul 13.00--17.00 waktu Doha. Ketua LOC Piala Dunia U-20 2023 ini berharap bisa membawa oleh-oleh kabar baik ke Indoensia.

"Ini kan event FIFA, jadi tentu pasti saya harus mendengar pandangan dari FIFA dan seperti apa konsekuensinya," beber Erick Thohir.

"Di situlah mungkin saya baru bisa mulai berdiskusi mencari ruang bagaimana penyelesaian terbaik itu," sambung orang kepercayaan Presiden Jokowi tersebut.

"Jadi saya kalau ditanyai detail, saya belum siap. Nanti kita lihat. Rencana pertemuan pada pukul 13.00-17.00 waktu setempat," tukas Erick Thohir.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, berangkat ke Doha, Qatar. Foto Twitter Erick Thohir.


Erick Thohir mengungkapkan pesan dari Jokowi. Namun, mantan Wakil Komisaris Utama Persib Bandung ini belum bisa berbicara banyak terkait agenda pembahasan dengan FIFA.

"Presiden meminta untuk bekerja sebaik-baiknya dan mencari solusi yang terbaik buat sepak bola Indonesia," ujar Erick Thohir.

"Tentu saya tidak bisa komentar kalau belum bertemu FIFA. Yang pasti kalau dibilang persiapan kita, seluruh lapangan sudah siap."

"Juga sudah disampaikan secara detail kepada FIFA. Cuma mungkin ada hal-hal yang lain yang harus kita berikan jalan keluar untuk semua," tutupnya.

Tags Terkait

 
Related News

Popular News

 

News Topic