regional

Festival Kuliner Serpong, Hadirkan Ratusan Kuliner Khas Jalur Mudik

Penulis Ashila Syifaa
Aug 29, 2023
Festival Kuliner Serpong, Summarecon Mall Serpong. (Foto: ThePhrase.id/Syifaa)
Festival Kuliner Serpong, Summarecon Mall Serpong. (Foto: ThePhrase.id/Syifaa)

ThePhrase.id - Festival Kuliner Serpong (FKS) kembali hadir di area parkiran timur Summarecon Mall Serpong yang menghadirkan beragam pedagang kuliner mulai 16 Agustus hingga 1 Oktober 2023. Festival Kuliner kali ini mengusung tema “Jelajah Rasa Jalur Mudik” yang terinspirasi dari suasana pulang kampung.

Puluhan hingga ratusan pedagang kuliner hadir untuk menghilangkan rasa rindu masakan khas pulang kampung, berbagai hidangan hadir mulai dari khas Jawa Barat hingga masakan khas Betawi. Tak hanya bagi yang merindukan rasa kampung halaman tetapi juga bagi yang ingin mencoba berbagai makanan khas tradisional daerah-daerah di Pulau Jawa. 

Berbeda dari tahun sebelumnya, Festival Kuliner Serpong menghadirkan dua fase kuliner jalur mudik. Di fase pertama yang sedang berjalan saat ini, dapat ditemukan kuliner jalur mudik dari Banten hingga Jawa Barat yang dapat dinikmati hingga 10 September 2023. 

Berbagai kuliner khas Banten hingga daerah di Jawa Barat dapat ditemukan seperti camilan cireng, seblak, cuangki hingga makanan berat, seperti Ayam Bakakak, Mie Kocok, Nasi Liwet dan masih banyak lagi. 

Tak hanya itu, beberapa hidangan minuman tradisional juga hadir untuk menyegarkan setelah menyantap makanan berat. Beberapa yang dapat ditemukan adalah Es Kelapa Muda, Es Dawet hingga Es Goyobod. 

Sedangkan, di fase dua nantinya akan menghadirkan kuliner khas jalur mudik Jawa Tengah hingga Jawa Timur akan dimulai 11 September sampai 1 Oktober 2023. 

Bagi yang merindukan kuliner khas Jawa Timur, Festival Kuliner Serpong akan menghadirkan berbagai macam kuliner khas yang hits. 

Beberapa yang akan meramaikan festival ini adalah Bebek Sinjay Madura hingga Pusat Oleh-Oleh Bu Rudy Surabaya. Tak hanya itu, hidangan khas Jawa Tengah juga akan hadir, seperti Java Loenpia Semarang, Gudeg Yu Djum dan Sate Buntel Hj. Bejo Solo. 

Selain kuliner, FKS juga dilengkapi dengan area bermain seperti di pasar malam yang dapat dinikmati oleh pengunjung dan juga penampilan seni setiap akhir pekan. 

Untuk dapat menikmati ragam kuliner ini pengunjung tak perlu membayar tiket, hanya menyiapkan mobile banking atau e-wallet karena seluruh pembayaran hanya dapat dilakukan melalui QRIS saja. [Syifaa]

 

Artikel Terkait Pilihan ThePhrase

 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic