ThePhrase.id - Electronic Arts (EA) Sports, penerbit game asal Amerika Serikat, secara resmi meluncurkan game sepak bola terbarunya, EA Sports FC 25, pada Jumat (27/9/2024).
Game ini adalah penerus dari EA Sports FC 24 dan tersedia di berbagai platform, termasuk PC (melalui Steam, Epic Games Store, EA App), PlayStation 5 (PS5), PlayStation 4 (PS4), Xbox Series X/S, Xbox One, dan Nintendo Switch.
EA Sports FC 25 memperkenalkan sejumlah fitur baru. Salah satu fitur baru yang diperkenalkan dalam EA Sports FC 25 adalah mode Rush. Mode 5v5 ini menuntut kerja sama antara gamer dan tiga pemain lain, di mana setiap pemain mengendalikan satu atlet di lapangan, kecuali kiper yang dikendalikan oleh AI (kecerdasan buatan).
Meskipun mode ini menggunakan mekanisme permainan sepak bola seperti biasa, skala yang lebih kecil membuat durasi permainan lebih singkat dibandingkan mode reguler. Rush dapat dimainkan di Football Ultimate Team (FUT), Clubs, Career Mode, dan Kick-Off.
Selain itu, EA Sports FC 25 juga menghadirkan fitur FC IQ, sebuah peningkatan signifikan dalam penerapan taktik permainan. FC IQ terdiri dari tiga elemen utama: Player Roles, Team Tactics, dan Smart Tactics.
EA Sports FC 25 juga merupakan game pertama dalam seri ini yang menggunakan teknologi ray tracing, yang memungkinkan rendering efek cahaya dan sinematik dalam game secara real-time, sehingga tampilan game menjadi lebih realistis.
EA Sports FC 25 tersedia dalam dua versi, yaitu Standard Edition dan Ultimate Edition. Paket Ultimate Edition menawarkan konten tambahan seperti 4.600 FC Points, mata uang dalam game yang dapat digunakan di mode Ultimate Team. Adapun harga EA Sports FC 25 berbeda-beda di masing-masing platform. Berikut rinciannya:
Untuk gamer yang berencana bermain di PC, berikut spesifikasi minimum dan rekomendasi yang perlu diperhatikan:
Spesifikasi Minimum:
Spesifikasi Rekomendasi:
[nadira]