regional

Indocomtech 2023 Hadirkan Teknologi Terbaru dan Diskon Menarik

Penulis Ashila Syifaa
Oct 26, 2023
Indocomtech 2023 edisi ke-19 digelar pada 25-29 Oktober 2023 di ICE BSD, Tangerang. (Foto: ThePhrase.id/Syifaa)
Indocomtech 2023 edisi ke-19 digelar pada 25-29 Oktober 2023 di ICE BSD, Tangerang. (Foto: ThePhrase.id/Syifaa)

ThePhrase.id - Indocomtech 2023, pameran teknologi terbesar di Indonesia, resmi dibuka oleh Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Komputer Indonesia (Apkomindo), Rudi D. Muliadi. Dengan tema "AI’m Existing," pameran ini menghadirkan informasi teknologi terbaru hingga penawaran dan diskon menarik.

Selama 5 hari, mulai dari tanggal 25 hingga 29 Oktober 2023, di Hall 7, ICE BSD, Tangerang Indocomtech akan memenuhi kebutuhan masyarakat yang sedang mencari produk ataupun informasi mengenai teknologi seperti teknologi kecerdasan buatan atau AI yang kini semakin berkembang. 

Edisi ke-29 dari pameran teknologi ini diadakan atas kolaborasi Yayasan Apkomindo Indonesia (YAI) dengan Satue Event. Acara ini bertujuan untuk mempersiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) dalam menghadapi tantangan teknologi kecerdasan buatan (Artificial Intelligence) yang semakin memengaruhi kehidupan sehari-hari dan dunia bisnis.

Indocomtech telah menjadi tujuan tahunan bagi masyarakat yang antusias terhadap produk teknologi, informasi, dan komunikasi. Peningkatan kebutuhan teknologi komputer dan informasi di kalangan masyarakat, seperti yang dicatat oleh Kementerian Perindustrian (Kemenperin), telah memberikan dampak positif pada pertumbuhan industri barang dari logam, komputer, barang elektronik, optik, dan peralatan listrik yang tumbuh sebesar 17,32 persen (year-on-year/yoy) selama kuartal II/2023.

Berdasarkan laporan GWI, tingkat kepemilikan perangkat digital di kalangan penduduk Indonesia berusia 16-64 tahun telah meningkat sebesar 3,5 persen dibandingkan dengan tahun 2021. Lebih dari 99 persen penduduk memiliki setidaknya satu ponsel pintar, dan kepemilikan perangkat seperti laptop, smartwatch, dan tablet juga mengalami pertumbuhan signifikan.

Indocomtech menyajikan lebih dari 150 ekshibitor dari berbagai kategori, termasuk IT & Smart Technology, Commerce Solution, Life Style, dan Home Appliance. Merek-merek terkenal dapat ditemukan di pameran ini, seperti Epson, Acer, HP, Canon, MSI, Dell, dan lainnya hadir untuk menawarkan produk terbaik mereka.

Indocomtech 2023 Hadirkan Teknologi Terbaru dan Diskon Menarik
Booth Tokopedia yang hadir di Indocomtech yang memberikan penawaran dan diskon menarik. (Foto: ThePhrase.id/Syifaa)

Pameran ini juga menawarkan promo menarik, seperti big deals, clearance sale, lelang, dan treasure hunt, yang membuat pengunjung dapat membeli produk teknologi dengan harga terjangkau. Promo transaksi Online to Offline (O2O) melalui Tokopedia juga tersedia untuk memberikan pengunjung cashback hingga Rp1 juta yang ditawarkan secara khusus hanya melalui pameran ini. 

Selain bazaar produk teknologi dan promo menarik, Indocomtech menyajikan berbagai program dan acara seru, termasuk kontes robot, Fever Fest, dan kegiatan edukatif lainnya. Fever Fest, sebagai acara puncak, menampilkan berbagai atraksi seperti Talkshow, Fighting Game Match, Guest Star Performance, dan Cosplay Competition.

Sebagai sarana edukasi, Indocomtech menggelar kegiatan yang dapat mengasah bakat anak-anak, seperti Kontes Robot Nusantara (KRON). Olimpiade TIK Nasional 2023 juga menjadi bagian dari pameran ini, berkat kolaborasi dengan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI).

Indocomtech 2023 adalah wadah edukasi dan hiburan bagi masyarakat, khususnya generasi muda, untuk memanfaatkan teknologi masa depan. Tiket untuk acara ini tersedia mulai dari Rp25.000 untuk tiket online dan Rp35.000 untuk tiket onsite. [Syifaa]

Tags Terkait

Artikel Terkait Pilihan ThePhrase

 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic