ThePhrase.id – Blok M sudah menjadi kawasan yang dikenal dengan kuliner dan tempat nongkrongnya yang beragam. Tempat-tempat viral di Blok M sudah tidak asing lagi bagi masyarakat, mulai dari tempat dessert hingga kafe untuk nongkrong.
Kini, Blok M semakin ramai dengan tenant baru yang beragam. Berikut 5 kafe baru di Blok M yang sedang viral.
1. Bagel Coffee Company
Bagi yang sedang mencari dessert ala Korea di Blok M, Bagel Coffee Company merupakan kafe terbaru yang dapat dicoba. Kafe dengan suasana ala Korea ini memiliki specialty hidangan Korean Bagel dengan perpaduan beragam kopi yang aromatik.
Beberapa menu bagel yang ditawarkan antara lain O.G Bagel, Salted Bagel dan Seoul Bagel. Selain itu terdapat juga Bagel Sandwhich yang memiliki berbagai pilihan isian mulai dari wagyu beef patty hingga tuna mayo.
2. Neighbor
Selain dessert hits ala Korea, Blok M juga memiliki kuliner khas Thailand yang viral. Salah satunya adalah kedai baru Bernama Neighbor yang menjual berbagai macam hidangan Thailand.
Kedai yang juga satu grup dengan Little Salt Bread dan Donut OO ini menyajikan hidangan segar khas Thailand seperti Salmon Yum, yaitu salad salmon dengan cita rasa asam segar hingga Som Tam, salad buah dan sayur yang segar. Tak hanya itu, pilihan makannya pun lengkap dengan makanan utama seperti Pad Thai dan juga makanan penutup seperti Mango Sago.
3. Ossu Izakaya
Bagi penggemar hidangan Jepang, Ossu Izakaya menjadi salah satu pilihan restoran yang dapat dikunjungi. Restoran ini memiliki desain interior dengan sentuhan jejepangan, bahkan terdapat pilihan duduk yang lebih privat berkonsep tatami.
Hidangan yang ditawarkan berupa donboru, gyoza, ramen, kushiyaki, hingga chazukessu. Untuk makanan penutup yang ditawarkan juga merupakan dessert ala Jepang, seperti kakigori dan sobissu.
4. CUPS Dessert Coffee & Cake
Kalau masalah dessert Blok M tak usah diragukan, dengan banyaknya pilihan CUPS Dessert Coffee & Cake dapat menjadi pilihan alternatif. Kafe ini berasal dari Bandung dan viral dengan hidangan Coffee Dreamy Latte yang dihidangkan dengan topping marshmallow cream yang dipanggang sehingga memberikan pengalaman unik untuk meminum kopi.
Selain itu, terdapat juga berbagai macam cake yang dihidangkan, mulai dari tiramisu hingga cheesecake yang tak hanya memiliki penampilan yang cantik namun juga rasa yang lezat.
5. Make Some Room
Kalau mencari kafe dengan interior yang aesthetic Make Some Room merupakan pilihan yang tepat. Dengan desain berkonsep European menggunakan elemen-elemen kayu dan lampu-lampu hias yang cantik bisa jadi spot foto yang instagramable.
Selain itu, kafe yang satu grup dengan Vilo Gelato ini juga menawarkan beragam kuliner yang cocok bagi pencinta dessert. Salah satu yang paling populer adalah dessert ala Korea-nya yaitu Bingsoo dengan berbagai macam topping. [Syifaa]