
Foto: One UI 7 (dok. Samsung)
ThePhrase.id - Kabar baik bagi pengguna HP Samsung! Samsung resmi merilis One UI 7 bersamaan dengan peluncuran seri flagship terbaru, Samsung Galaxy S25 Series.
Galaxy S25 Series diperkenalkan pada 22 Januari 2025 dan telah dibekali One UI 7 sejak awal. Sementara itu, pengguna model sebelumnya seperti Galaxy S24 Series dan perangkat lain yang memenuhi syarat akan menerima pembaruan mulai Februari 2025.
Melansir sammyfans.com, Samsung diperkirakan mulai menggulirkan pembaruan mulai Februari 2025 untuk Galaxy S24 Series dan model lain yang memenuhi syarat. Untuk memeriksa apakah perangkatmu sudah mendapat update One UI 7, buka Settings > Software update > Download and install.
HP Samsung yang Diprediksi Mendapat Update One UI 7
Samsung belum mengumumkan daftar resmi perangkat yang akan mendapatkan One UI 7. Namun, berdasarkan pola pembaruan sebelumnya dan bocoran yang beredar, berikut beberapa model yang kemungkinan besar akan menerima update:
Galaxy S Series:
- Galaxy S21 Series
- Galaxy S21 FE
- Galaxy S22 Series
- Galaxy S23 Series
- Galaxy S23 FE
- Galaxy S24 Series
- Galaxy S24 FE
Galaxy Z Series:
- Galaxy Z Flip 3, 4, 5, 6
- Galaxy Z Fold 3, 4, 5, 6
Galaxy Tab Series:
- Galaxy Tab A9 / A9+
- Galaxy Tab Active 4 Pro
- Galaxy Tab S8 / S8+ / S8 Ultra
- Galaxy Tab S9 / S9+ / S9 Ultra
Galaxy A/M/F Series:
- Galaxy A05s / A15 / A25 / A35 / A55
- Galaxy A14 / A24 / A34 / A54
- Galaxy A33 / A53 / A73
- Galaxy M14 / F14
- Galaxy M34 / M54 / F54
- Galaxy M15 / M35 / M55 / F15 / F55
Fitur Samsung One UI 7
One UI 7 membawa berbagai peningkatan yang membuat pengalaman pengguna lebih intuitif, di antaranya:
- Desain Antarmuka Baru: Animasi lebih halus dan ikon yang diperbarui untuk tampilan lebih modern.
- Integrasi Android 15: Peningkatan kontrol privasi, manajemen aplikasi latar belakang, dan notifikasi yang lebih canggih.
- Peningkatan Multitasking: Mode layar terpisah dan tampilan pop-up yang lebih responsif.
- Optimasi Baterai & Kinerja: Manajemen daya lebih efisien untuk daya tahan baterai yang lebih lama.
- Keamanan & Privasi Lebih Baik: Peningkatan izin aplikasi dan patch keamanan terbaru.
- Fitur AI Canggih: Prediksi teks lebih pintar, perintah suara yang lebih responsif, serta personalisasi berdasarkan pola penggunaan.
[nadira]