lifestyleMovie and Review

Ini Film dan Serial Marvel yang Wajib Ditonton Sebelum Thunderbolts*

Penulis Nadira Sekar
May 02, 2025
Foto: Sebastian Stan, Hannah John-Kamen, Florence Pugh, Wyatt Russel dan David Harbour dalam Thunderbolts* (dok. Marvel)
Foto: Sebastian Stan, Hannah John-Kamen, Florence Pugh, Wyatt Russel dan David Harbour dalam Thunderbolts* (dok. Marvel)

ThePhrase.id - Film terbaru Marvel Cinematic Universe (MCU), Thunderbolts*, dijadwalkan tayang di bioskop seluruh dunia mulai 2 Mei 2025. Menjadi film crossover besar pertama sejak Avengers: Endgame (2019), Thunderbolts* tentu sangat dinanti oleh para penggemar Marvel.

Agar kamu tidak bingung dengan berbagai karakter yang muncul nanti, berikut daftar film dan serial Marvel yang sebaiknya kamu tonton sebelum menonton Thunderbolts*!

Black Widow (2021)

Jika hanya sempat menonton satu film sebelum Thunderbolts*, pilihlah Black Widow. Film ini memperkenalkan Yelena Belova, adik angkat Natasha Romanoff yang diperankan oleh Florence Pugh, Red Guardian atau ayah angkat Natasha dan Yelena yang diperankan oleh David Harbour, dan Taskmaster, tiga karakter penting yang akan kembali di Thunderbolts*

Film ini juga memberi konteks penting tentang trauma masa lalu dan dinamika antar karakter yang akan membentuk konflik utama dalam film mendatang.

Captain America: Brave New World (2025)

Meski ceritanya tidak sepenuhnya terhubung, Brave New World menampilkan kemunculan Bucky Barnes yang kini mencalonkan diri sebagai anggota kongres, sebuah langkah awal untuk storyline-nya di film mendatang. Namun, jika kamu ingin lebih memahami latar belakang Bucky, pastikan untuk menonton kembali Captain America: The Winter Soldier dan Captain America: Civil War.

Ant-Man and The Wasp (2018)

Meski bukan termasuk film Marvel yang paling ikonik, Ant-Man and The Wasp memperkenalkan salah satu karakter penting: Ghost (Hannah John-Kamen). Setelah absen selama tujuh tahun, Ghost dipastikan akan kembali dalam Thunderbolts*.

Dalam film Ant Man and The Wasp, ia digambarkan sebagai korban kecelakaan akibat energi Quantum, yang memberinya kemampuan phasing. Latar belakang ini menjadi kunci untuk memahami kompleksitas dan motivasi Ghost di penampilannya yang akan datang.

The Falcon And The Winter Soldier (2021)

Selain film, beberapa serial MCU juga penting ditonton untuk memahami konteks serta karakter yang akan muncul di Thunderbolts*. Salah satunya adalah The Falcon and The Winter Soldier yang mengikuti perjalanan Bucky Barnes (Sebastian Stan) dalam menemukan kembali jati dirinya pasca Avengers: Endgame. Selain itu, serial ini juga memperkenalkan John Walker (Wyatt Russell), yang kemudian dikenal sebagai U.S. Agent, serta Valentina Allegra de Fontaine (Julia Louis-Dreyfus) yang dipastikan akan kembali di Thunderbolts*.

Hawkeye (2021)

Meski fokus utama serial ini ada pada Clint Barton (Jeremy Renner) dan Kate Bishop (Hailee Steinfeld), kemunculan Yelena Belova di paruh akhir cerita menjadi momen penting. Hawkeye menampilkan Yelena yang awalnya meyakini Clint bertanggung jawab atas kematian Natasha Romanoff, sebelum akhirnya dihadapkan pada kebenaran dalam pertarungan emosional di Rockefeller Center.

Serial ini menjadi penampilan terakhir Yelena di MCU sebelum Thunderbolts, dan jelas ia masih menyimpan urusan yang belum tuntas, terutama dengan Valentina Allegra de Fontaine.

Itu dia beberapa serial dan film yang sebaiknya kamu tonton sebelum Thunderbolts*. Semua film dan serial ini bisa kamu tonton di Disney+ Hotstar.

[nadira]

Artikel Terkait Pilihan ThePhrase

 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic