lifestyle

Jangan Lewatkan Tren Sepatu 2022, Kekinian dan Menggemaskan

Penulis Ashila Syifaa
Sep 24, 2022
Jangan Lewatkan Tren Sepatu 2022, Kekinian dan Menggemaskan
ThePhrase.id - Tren fashion akan terus berubah mengikuti waktu mulai dari pakaian, sepatu hingga aksesori. Beberapa bulan ini mungkin kamu sering melihat beberapa tipe sepatu yang bermunculan baik di media sosial atau kehidupan nyata. Ada beberapa tren sepatu 2022 yang tidak boleh terlewatkan.

Beberapa waktu ini tren sepatu lama kembali bermunculan mulai dari platform heels hingga sandal yang sporty. Berikut sepatu kekinian yang menggemaskan dan tentunya kamu wajib miliki setidaknya satu di lemari sepatumu!

1. Ballet Flats


Ballet flats yang dipadukan dengan street style. (Foto: Acielle/Style Du Monde)


Tentunya semasa kecil kamu pasti pernah memakai model sepatu ballet flats. Kini yang sudah remaja dan dewasa dapat kembali koleksi sepatu flat ala ballet yang menggemaskan. Terutama dengan munculnya berbagai macam model dan bentuknya, ditambahkan dengan tren memadukannya dengan pakaian trendi lainnya.

Sepatu ballet memang patut untuk kembali trending karena kenyamanannya dan mudah untuk dipadukan untuk acara apapun.

2. Sandal Puffy


Sandal atau heels puffy. (Foto: Balmain)


Selain modelnya yang gemas dan lucu, tentunya sandal ini akan sangat nyaman digunakan karena bentuk puff-nya yang lembut dan empuk. Sandal santai yang pertama dilihat terkesan aneh karena tali pada sandalnya terlihat gemuk dan ramai, namun tetap fashionable bila digunakan.

Untuk penikmat gaya minimalis, kamu tetap dapat mengikuti tren ini dengan memilih model sandal yang lebih sederhana dengan strap yang tidak terlalu menonjol dan warna yang netral seperti hitam ataupun coklat.

3. Lace Me Up


Beberapa model sepatu lace me up. (Foto: whowhatwear)


Tren yang satu juga memiliki model dan gaya yang berbeda-beda dan dapat dipadukan dengan berbagai macam model. Model lace merupakan tali tipis yang mengikat pada sepatu, sebagian model sepatunya adalah heels ataupun sandal flat dengan tali tipis.

Tali panjang pada sepatu akan diikat melingkar pada pergelangan kaki yang akan otomatis membuat kaki semakin terlihat cantik dan anggun.

4. Sandal Sporty


Meskipun sudah pernah trending di tahun 2019, sandal sporty kembali digemari oleh masyarakat di tahun 2022 ini. Selain modelnya yang unik dan fashionable, sandalnya pun nyaman untuk digunakan. Selain itu, sandal ini cocok digunakan untuk model street style dan untuk pergi traveling.

5. Mary Janes


Mary Jane dengan model platform. (Foto: Versace)


Model sepatu ini merupakan salah satu yang ikonik. Faktanya sepatu Mary Jane sudah ada sejak ratusan tahun yang lalu. Namun, setiap beberapa tahun sepatu ini kembali trending, sebelumnya sudah trending di tahun 90an dan 2000an dan berlanjut di tahun 2022.

Karena itu, Mary Jane termasuk salah satu model sepatu yang abadi. Di tahun 2022 ini Mary Jane kembali dengan model yang dipadukan tren 2022 seperti sepatu heels platform tetapi tetap mempertahankan model classic Mary Jane. [Syifaa]

Tags Terkait

 
Related News

Popular News

 

News Topic