trending

Jarang Diketahui, Ini Dia Sejarah dan Fakta Unik Barongsai

Penulis Haifa C
Feb 01, 2022
Jarang Diketahui, Ini Dia Sejarah dan Fakta Unik Barongsai
ThePhrase.id – Barongsai merupakan pertunjukan asal Tiongkok yang kerap ditampilkan di tempat-tempat umum pada saat hari raya Imlek. Bentuk dan atraksinya yang lucu dan keren seringkali mengundang perhatian banyak orang.

Bukan hanya sekadar pertunjukan hiburan biasa, ternyata barongsai juga mempunyai sejarahnya sendiri loh.

Menurut buku 5000 Tahun Ensiklopedia Tionghua 1, barongsai rupanya berasal dari kepercayaan leluhur China yang mengatakan bahwa setiap awal tahun baru adalah masa di mana para dewa dewi kembali ke kayangan untuk melapor ke Kaisar Langit.

Pada saat tahun baru, roh-roh jahat di dunia menjadi semakin ganas karena tidak ada yang mengendalikan mereka ketika dewa-dewi rapat di Kayangan. Untuk itu diadakan tarian barongsai yang sebelumnya telah diberkati di kelenteng untuk mengusir para roh jahat tersebut.

Ilustrasi tarian barongsai di Tiongkok


Dilansir dari China Highlights, dahulu begitu banyak orang yang meniru penampilan singa dalam sebuah pertunjukan hingga berkembang menjadi tarian barongsai. Diketahui tarian tersebut didasari oleh sedikitnya jumlah singa yang mencapai Dataran Tengah di wilayah barat Tiongkok kuno (sekarang dikenal sebagai daerah Xinjiang) pada saat masa Dinasti Han (202 SM-220 M) berakhir.

Tarian barongsai pun lama kelamaan menjadi salah satu tarian istana, lalu semakin populer di kalangan masyarakat. Barongsai juga kerap kali ditampilkan untuk mendoakan keberuntungan pada hari-hari besar di Tiongkok seperti Festival Musim Semi, Tahun Baru Imlek, dan sebagainya.

Fakta unik barongsai

Nama tarian singa ini sebenarnya adalah Wu Shi, namun di Indonesia tarian ini disebut sebagai Barongsai, sedangkan negara-negara barat menyebutnya sebagai Lion Dance.

Bukan tanpa sebab, Indonesia menyebut tari ini sebagai barongsai didasari dari asal kata Barong, yakni sebuah kesenian boneka bali yang dimainkan oleh manusia di dalamnya, dan dari kata Sai, yang berarti singa dalam bahasa Hokkian.

Barongsai Kilin (Foto: Kompas)


Meskipun barongsai terlihat sama saja, namun tahukah kamu, ternyata barongsai juga mempunyai kasta tersendiri loh, sama seperti Dewa dan manusia.

Kasta tertinggi barongsai bernama Kilin. Barongsai Kilin sangat istimewa sebab dianggap sebagai hewan tunggangan dewa, dan hanya boleh ditampilkan hanya untuk acara keagamaan saja. Oleh sebab itu, Barongsai Kilin hanya boleh dibawakan oleh orang-orang yang memenuhi syarat tertentu seperti ahli bela diri silat minimum sabuk merah, minimal usia 15 tahun dengan tubuh proposional, dan puasa makan daging selama 15 hari sebelum menampilkan Kilin. [hc]

Tags Terkait

-

Artikel Terkait Pilihan ThePhrase

 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic