politics

Kaesang Pastikan Sosok J Sudah Gabung PSI, Siap Menang di Pemilu 2029

Penulis Rangga Bijak Aditya
Nov 17, 2025
Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep (tengah) menyampaikan sambutannya dalam acara Syukutan dan Doa Bersama 11 Tahun PSI di Kantor DPP PSI, Jakarta, Minggu (16/11/25). (Foto: Instagram/ketumpsi)
Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep (tengah) menyampaikan sambutannya dalam acara Syukutan dan Doa Bersama 11 Tahun PSI di Kantor DPP PSI, Jakarta, Minggu (16/11/25). (Foto: Instagram/ketumpsi)

ThePhrase.id - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep mengatakan bahwa sosok berinisial ‘J’ yang kerap disinggung dalam beberapa agenda terakhir, saat ini sudah bergabung dengan partainya, sehingga sudah tidak perlu dipertanyakan kembali.

Pernyataan tersebut disampaikan ketika Kaesang menyampaikan sambutannya dalam acara Syukuran dan Doa Bersama, dalam rangka memperingati 11 tahun PSI bertema “Udayah Navasaktih” yang berarti kebangkitan, kekuatan baru.

“Enggak usah inisial-inisial. Kalau ada yang ditanya lagi ‘yang inisial satunya (J) gimana, Mas?’ Sudah gabung pakai tanya-tanya,” ujar Kaesang di Kantor DPP PSI, Jakarta pada Minggu (16/11) malam.

Sebagai informasi, sosok berinisial ‘J’ diduga kuat mengacu kepada Presiden ke-7 RI sekaligus ayah Kaesang, Joko Widodo, yang masih belum berpartai setelah dirinya berpisah dengan PDI Perjuangan.

Sejalan dengan itu, kekuatan baru yang dimaksud dalam tema HUT PSI kali ini mengacu pada bergabungnya tokoh-tokoh politik lain, termasuk dua mantan kader Partai NasDem, Ahmad Ali dan Bestari Barus.

Pada kesempatan yang sama, Kaesang turut mengucapkan terima kasih kepada dua ketua umum PSI sebelumnya, yakni Grace Natalie dan Giring Ganesha, yang telah membangun fondasi kuat sejak awal dibentuknya partai tersebut, hingga tetap mampu bertahan meskipun ada hinaan dan cacian dari pihak tertentu.

“Jujur, di ulang tahun yang ke-11 dari partai ini, banyak yang menghina, mencaci, ataupun apapunlah itu. Kita ini sebagai ‘gajah’, ya sudahlah, biarin aja, kita ini kuat, yang penting adalah tujuan kita ke depan, untuk kebaikan negeri ini,” imbuhnya.

Momentum untuk Bangkit dan Menang di Pemilu 2029

Kaesang menegaskan bahwa Pemilu 2029 mendatang akan menjadi waktu untuk membuktikan bahwa PSI mampu meraih kemenangan dengan membantu masyarakat di seluruh Indonesia. 

Ia mengenang bagaimana sulitnya para pendahulunya ketika membangun PSI, lalu merasakan kekalahan dalam pemilu edisi 2019 dan 2024, hingga tetap kokoh berdiri sampai saat ini.

“Gajah itu enggak pernah mundur. Sekali kita punya tujuan, haram hukumnya kita menyerah,” tukas Kaesang.

Putra bungsu mantan Presiden Jokowi itu memerintahkan langsung seluruh kadernya, baik pengurus di DPP, DPW, DPD, DPC, maupun DPRT untuk turun dan membantu berbagai kebutuhan masyarakat. 

“Masyarakat butuh apa? Kita bantu sebisa kita. Kita harus hadir buat masyarakat, jangan cuma happy-happy-nya aja, jangan cuma bendera berkibar tapi masyarakat masih susah,” tandasnya.

Menutup sambutannya, Ketum PSI itu mengucapkan selamat ulang tahun terhadap partainya dan menekankan momentum untuk bangkit serta meraih kemenangan dalam perjalanan partainya ke depan. (Rangga)

Tags Terkait

Artikel Pilihan ThePhrase

- Advertisement -
 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic

Link slot terpercaya situs slot gacor hari ini Situs Link SLot Gacor slot gacor Situs Link SLot Gacor Situs Link SLot Gacor Situs Link SLot Gacor Situs Link SLot Gacor