Thephrase.id - Kevin Diks menutup musim dengan gemilang bersama FC Copenhagen. Bek naturalisasi Timnas Indonesia itu mencetak gol dan mengantar klubnya menjadi juara Liga Denmark 2024-2025.
Diks awalnya hanya menghuni bangku cadangan dalam laga penentuan melawan FC Nordsjaelland pada Minggu, 25 Mei 2025. Ia baru dimainkan pada pengujung babak pertama, menggantikan Gabriel Pereira yang diturunkan sebagai bek tengah.
Saat Diks masuk, FC Copenhagen sudah unggul 1-0 berkat gol cepat Mohamed Elias Achouri di menit ke-2. Momentum itu terus dijaga hingga Jordan Larsson menggandakan keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-48.
Diks kemudian mencetak gol ketiga timnya di menit ke-59 lewat titik putih. Eksekusi penalti yang dingin ke sisi kiri gawang membuat kiper lawan, Andreas Hansen, tak berkutik.
Skor 3-0 bertahan hingga akhir pertandingan dan memastikan FC Copenhagen keluar sebagai juara. Mereka mengakhiri musim dengan raihan 63 poin, hanya terpaut satu angka dari pesaing terdekat, FC Midtjylland.
Trofi ini menjadi gelar kesebelas sepanjang sejarah FC Copenhagen. Klub ibu kota Denmark itu juga masih berpeluang meraih double winner musim ini.
FC Copenhagen dijadwalkan menghadapi Silkeborg di final Piala Denmark pada Kamis, 29 Mei 2025. Laga ini bisa menjadi penutup manis bagi Diks sebelum meninggalkan klub.
Bek berusia 28 tahun itu dipastikan akan bergabung dengan klub Bundesliga, Borussia Moenchengladbach musim depan. Keputusan ini sekaligus membuka lembaran baru dalam kariernya di level tertinggi sepak bola Eropa.
"Hari yang luar biasa, tidak ada cara yang lebih baik untuk mengucapkan selamat tinggal di Parken," beber Diks yang telah membela FC Copenhagen sejak 2021 ini.
Kembalinya Diks ke lapangan juga menjadi kabar baik bagi Timnas Indonesia. Ia sebelumnya mengalami cedera dan sempat diragukan tampil di babak lanjutan Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Timnas Indonesia akan menghadapi dua laga penting melawan Timnas China dan Timnas Jepang pada bulan 2025. Kehadiran Diks diyakini akan memperkuat lini belakang Tim Merah Putih dalam misi lolos ke Putaran Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.