politics

KPU Mulai Verifikasi Dokumen Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud

Penulis Rangga Bijak Aditya
Oct 20, 2023
Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari saat menerima pendaftaran capres-cawapres di Kantor KPU RI, Jakarta Pusat, Kamis (19/10/23). (Foto: Instagram/kpu_ri). (Foto: Instagram/kpu_ri)
Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari saat menerima pendaftaran capres-cawapres di Kantor KPU RI, Jakarta Pusat, Kamis (19/10/23). (Foto: Instagram/kpu_ri). (Foto: Instagram/kpu_ri)

ThePhrase.id - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Hasyim Asy’ari menyatakan verifikasi administrasi berkas dokumen persyaratan pasangan bakal calon presiden (capres) dan bakal calon wakil presiden (cawapres) Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud dilakukan pada Jumat (20/10).

“Besok mulai verifikasi administrasi,” ucap Hasyim Asy’ari ketika ditanya awak media usai menerima kedatangan dua pasangan bakal capres untuk menyerahkan berkas-berkas persyaratan capres-cawapres di Kantor KPU RI, Jakarta, Kamis (19/10) dikutip Antaranews.

Sedangkan hasil dari rangkaian verifikasi tersebut akan diumumkan pada 13 November 2023. Pada saat itu pula KPU akan menetapkan para capres-cawapres yang akan menjadi peserta Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Verifikasi administrasi itu bertujuan untuk memeriksa kebenaran dan keabsahan dokumen-dokumen persyaratan bakal pasangan capres-cawapres, baik secara langsung ataupun lewat Sistem Informasi Pencalonan (Silon) KPU.

KPU Mulai Verifikasi Dokumen Anies Muhaimin dan Ganjar Mahfud
Pasangan capres-cawapres Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar saat mendaftarkan diri ke Kantor KPU RI, Jakarta Pusat, Kamis (19/10/23). (Foto: Instagram/kpu_ri)

“Benar itu artinya memang dokumen itu benar, dan sah itu dokumen itu dibuat atau dibentuk oleh lembaga yang mempunyai otoritas untuk menerbitkan dokumen tersebut,” jelas Hasyim.

Diketahui sudah ada dua pasangan capres-cawapres yang menyerahkan berkas dokumen ke KPU, yaitu Anies-Muhaimin (AMIN) dan Ganjar-Mahfud. Keduanya mendaftar di hari pertama masa pendaftaran capres-cawapres di KPU pada Kamis (19/10).

Pada sesi pendaftaran, KPU menyatakan bahwa berkas-berkas yang diberikan kedua pasangan tersebut sudah lengkap. Hasyim mengaku tim pemeriksa sudah lebih dulu mengecek seluruh dokumen persyaratan tersebut yang diunggah ke Silon KPU, sebelum mendaftarkan diri secara langsung ke Kantor KPU.

Jalani Tes Kesehatan pada Akhir Pekan

KPU Mulai Verifikasi Dokumen Anies Muhaimin dan Ganjar Mahfud
Pasangan capres-cawapres Ganjar Pranowo-Mahfud MD saat mendaftarkan diri ke Kantor KPU RI, Jakarta Pusat, Kamis (19/10/23). (Foto: Instagram/kpu_ri)

KPU RI telah menjadwalkan pasangan capres-cawapres Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud untuk menjalani tes kesehatan pada akhir pekan ini, 21-22 Oktober 2023 di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto.

“Berdasarkan pembicaraan rapat antara KPU dengan tim pemeriksa kesehatan di RSPAD Gatot Subroto bagi bakal pasangan calon yang didaftarkan pada kesempatan pertama itu akan dilakukan pemeriksaan kesehatan di RSPAD pada hari Sabtu 21 Oktober 2023,” tukas Hasyim.

Pasangan capres-cawapres Anies-Muhaimin akan menjadi pasangan pertama yang menjalani tes kesehatan pada Sabtu, 21 Oktober 2023 karena menjadi pendaftar pertama ke KPU RI. Sedangkan pasangan Ganjar-Mahfud yang mendaftar setelahnya, akan menjalani tes kesehatan pada Minggu, 22 Oktober 2023.

“Bakal pasangan calon yang tadi hadir pada kesempatan kedua akan dilakukan pemeriksaan kesehatan pada hari ahad (Minggu) tanggal 22 Oktober 2023,” tandasnya. (Rangga)

Artikel Terkait Pilihan ThePhrase

 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic