ThePhrase.id - Nama Lee Hyeri tengah menjadi perbincangan publik pasca hubungannya dengan Ryu Jun Yeol yang berlangsung selama 8 tahun kandas akhir tahun lalu. Mantan kekasihnya ini memiliki pacar baru, yaitu Han Soo Hee.
Nama ketiganya banyak dibicarakan hingga disebut-sebut terlibat dalam kisah cinta segitiga yang rumit. Jika Ryu Jun Yeol dan Han Soo Hee merupakan aktor dan aktris ternama, Lee Hyeri merupakan penyanyi, aktris, dan idol yang memiliki pribadi periang dan lucu.
Bagaimanakah perjalanan karier Lee Hyeri?
Lee Hye Ri atau Hyeri lahir di Gwanju, Korea Selatan pada 9 Juni 1994. Sejak kecil, ia hidup dalam kemiskinan dan harus tinggal bersama neneknya di desa sementara ibunya bekerja di pabrik. Kehidupannya mulai berubah saat ia direkrut oleh Dream T Entertainment sebagai trainee dan bergabung dengan Girl’s Day.
Perempuan lulusan Seoul Scholl of Performing Arts ini mulai berkarier di industri hiburan pada tahun 2010 sebagai member baru Girl’s Day bersama Yura menggantikan Jiin dan Jisun yang keluar dari grup tersebut.
Bersama Girl’s Day, Hyeri mengeluarkan single bertajuk Nothing Lasts Forever yang menjadi salah satu kuartet musik paling populer dan sukses secara komersial di tahun 2010. Girl’s Day juga memiliki beberapa lagu hits, seperti Twinkle Twinkle, Hug Me Once, Expect, Something, Darling, hingga Ring My Bell yang masing-masing terjual lebih dari satu juta kopi.
Selain aktif bersama Girl’s Day, Hyeri melebarkan sayap ke dunia akting dengan drama debut bertajuk Tasty Life sebagai Jang Mi-hyun di tahun 2012.
Namanya makin dikenal pasca ia mengikuti variety show Real Men pada tahun 2014. Video klip singkat Hyeri saat perpisahan bersama instrukturnya viral karena aegyo yang ia tunjukkan pada instrukturnya. Dalam sehari setelah diupload, video ini berhasil dilihat lebih dari 1 juta orang di Youtube.
Popularitas yang menanjak berkat video cuplikan tersebut membawa Hyeri mendapat julukan Nation’s Little Sister hingga memenangkan penghargaan Best Female Newcomer dari MBC Entertainment Awards.
Hyeri mendapatkan kesempatan untuk berakting dalam beberapa judul drama, seperti Schoolgirl Detectives (2014) sebagai Lee Ye Hee dan Hyde Jekyll, Me (2015) sebagai Min Woo Jung.
Terobosan dalam karier akting Hyeri muncul saat ia membintangi drama seri terkenal tvN, Reply 1988 sebagai Sung Deok Sun.
Aktingnya dalam drama ini sangat ikonik, salah satunya saat karakter Deok Sun sebagai pemegang plang Madagascar pada Upacara Pembukaan Olimpiade Musim Panas 1988. Saking viralnya, ia dipilih oleh delegasi Madagaskar untuk menjadi pembawa bendera resminya pada Upacara Pembukaan Olimpiade Musim Dingin 2018, meski menolak karena jadwal yang padat.
Melalui drama ini, Hyeri meraih berbagai penghargaan, seperti Best New Actress dari APAN Star Awards 2016 dan Acting Award dari Korean Wave Awards 2016. Drama satu ini juga makin memantapkan status Hyeri sebagai aktris top dengan rating drama 18.8% menjadikannya drama TV kabel dengan rating tertinggi ke lima sepanjang sejarah.
Kepopuleran Reply 1988 dan aegyo Hyeri menjadikannya sebagai salah satu model iklan paling laris di Korea hingga mendapat julukan ₩10 billion girl atau gadis 10 juta won. Ia bahkan masuk pada posisi ketiga dalam daftar Korea Power Celebrity 2016 yang dibuat oleh Forbes.
Tak berhenti berkarya, Hyeri juga membintangi drama Entertainer (2016) bersama Ji Sung dan Kang Min Hyuk dan Two Cops (2017) bersama Jo Jung Suk dan Kim Seon Ho. Hyeri juga debut pada film layar lebar Monstrum (2018) sebagai Myung hingga film My Punch-Drunk Boxer (2019) sebagai Minji.
Akting Hyeri juga dapat dinikmati melalui drama Miss Lee (2019), My Roommate Is a Gumiho (2021), Moonshine (2021), hingga May I Help You? (2022). Berbagai pengakuan akting juga ia dapatkan, seperti pada ajang penghargaan KBS Drama Awards 2022 dengan kategori Excellence Award, Actress in a Miniseries untuk drama Moonshine dan Excellence Award, Actress in a Miniseries dari MBC Drama Awards untuk drama May I Help You?.
Selain akting, Hyeri juga kerap menjadi bintang tamu atau cast di variety. Ia digambarkan sebagai blue chip di industri hiburan Korea Selatan dengan pesonanya yang jujur, santai, periang, hingga flexibel dengan pemeran lain. Beberapa variety show yang pernah ia bintangi adalah Real Men, Amazing Saturday, dan HMLYCP.
Meski tengah diterpa kontroversi dengan Ryu Jun Yeol dan Han So Hee, banyak penggemar yang tetap setia mendukung Hyeri dan menyebutnya ‘keren’ karena mengunggah permintaan maafnya di Instagram. [fa]