tech

Lenovo Luncurkan Laptop Ramah Lingkungan dari Plastik Daur Ulang

Penulis Nadira Sekar
Jan 19, 2022
Lenovo Luncurkan Laptop Ramah Lingkungan dari Plastik Daur Ulang
ThePhrase.id - Isu lingkungan nampaknya telah menjadi salah satu topik hangat yang muncul pada ajang Consumer Electronics Show (CES) 2022. Sejumlah produsen PC dan perusahaan industri lain telah menetapkan target keberlanjutan dan berjanji untuk menggunakan lebih banyak bahan daur ulang pada produk-produknya yang akan segera diluncurkan.

Lenovo Yoga 6 Ramah Lingkungan
Foto: Yoga 6 (dok. Lenovo)


Hal ini juga turut dilakukan oleh salah perusahaan PC nomor satu dunia, Lenovo. Jajaran laptop kelas atas Lenovo Yoga menjadi sedikit lebih berkelanjutan atau ramah lingkungan berkat seri Yoga 6 terbarunya.

Laptop konvertibel berukuran 13,3 inci ini tersedia dalam dua varian, yaitu dengan cangkang aluminium daur ulang atau penutup kain yang terbuat dari 50 persen plastik daur ulang yang anti noda.

Dalam pernyataan resminya, Lenovo mengungkap bahwa botol plastik di tempat sampah daur ulang dapat digunakan untuk membantu membuat dua kain penutup laptop. Selain itu, Lenovo juga menggunakan tiga puluh persen plastik daur ulang digunakan dalam adaptor daya. Yoga 6 juga bebas merkuri, arsenik, dan bebas brominated flame retardant (BFR), serta memiliki sertifikasi ENERGY STAR® dan sertifikasi EPEAT Silver™ untuk memenuhi standar penghematan energi dan lingkungan.

Tak hanya itu, hampir 25 persen sel baterai Yoga 6 menggunakan plastik pasca-konsumsi. Bahkan kemasan laptop Yoga 6 kali ini adalah kemasan yang “paling hijau” dengan menggunakan kemasan kertas berkelanjutan dari hutan yang dikelola secara bertanggung jawab dan bersertifikat FSC®. Demikian juga, 90 persen bantalan pelindung di dalam kotak terbuat dari plastik daur ulang.
Performa Gahar

Foto: Yoga 6 (dok. Lenovo)


Tak hanya ramah lingkungan, laptop tipis dan ringan ini menggunakan processor AMD Ryzen 5700 U dan integrated AMD Radeon graphics yang dapat memberikan performa tinggi, cukup untuk kebutuhan produktivitas sehari-hari maupun editing dan gaming ringan. Laptop ini juga dibekali dengan memori 16 GB LPDDR5 RAM dan 1TB M.2 PCIe SSD serta telah menggunakan sistem operasi Windows 11.

Selain itu dengan kapasitas baterai 59Wh, laptop ini bisa bertahan seharian untuk pekerjaan sehari-hari dengan satu kali charge. Namun, jika pengguna lupa untuk mengisi daya, Lenovo Rapid Charge Boost dapat mengisi daya hingga dua jam pemakaian hanya dalam waktu lima belas menit pengisian daya.

Yoga 6 memiliki layar sentuh berukuran 13-inci dengan resolusi Full HD dan rasio 16:10 untuk kejelasan gambar yang sangat baik dan Dolby Vision. Layar ini sangat cocok untuk keperluan entertainment seperti menonton film. Laptop satu ini juga telah disertai dua speaker menghadap ke depan dan Dolby Atmos untuk pengalaman suara yang luar biasa.

Laptop ini dilengkapi dengan kamera webcam hibrida IR yang memungkinkan pengguna masuk dengan pengenalan wajah melalui Windows Hello. Seperti laptop Lenovo lainnya, ada penutup privasi kamera saat tidak digunakan. Tidak ada Thunderbolt karena sistem AMD, tetapi ada lebih banyak port daripada generasi sebelumnya untuk konektivitas yang lebih mudah. Yoga 6 memiliki dua USB-C 3.2 (Gen 1), dua USB-A 3.2 (Gen 1), HDMI 2.0, jack audio 3.5mm, dan pembaca kartu microSD.

Yoga 6 diprediksikan akan rilis secara resmi pada kuarter kedua tahun 2022 dan akan mulai dijual dengan harga US$ 749 atau sekitar Rp 10,7 jutaan.
Lenovo CO2 Offset Service

Selain produknya yang lebih ramah lingkungan, Lenovo juga turut memperkenalkan Layanan CO2 Offset untuk konsumen. Layanan ini diluncurkan pertama kali di semua PC Lenovo Legion dan Yoga, untuk pengguna yang ingin melangkah lebih jauh dan secara aktif berkontribusi kembali pada lingkungan.

Untuk memberi pengguna cara yang sederhana dan transparan untuk mengimbangi emisi karbon dan membantu lingkungan, Lenovo telah menghitung emisi karbon rata-rata PC-nya di seluruh siklus hidupnya, mulai dari pembuatan dan pengiriman, hingga penggunaan dan pembuangan. Pada saat pembelian, pengguna mendapatkan kesempatan untuk ikut serta, kredit offset karbon kemudian dibeli berdasarkan emisi yang dihitung dari perangkat mereka, dan mitra offset karbon Lenovo mengkontribusikan mereka ke salah satu dari beberapa proyek Aksi Iklim Perserikatan Bangsa-Bangsa.

Sejak meluncurkan layanan ini, Lenovo telah membantu perusahaan komersial mengimbangi lebih dari 500.000 metrik ton karbon dioksida, setara dengan gas rumah kaca yang dipancarkan dari lebih 100.000 kendaraan penumpang yang dikendarai selama satu tahun. Melalui perluasan layanan ini ke ruang konsumen, Pengguna PC Yoga dan Lenovo Legion yang tertarik untuk mengatasi perubahan iklim melalui kompensasi CO2 memiliki cara sederhana dan transparan. [nadira]

Tags Terkait

-

Artikel Terkait Pilihan ThePhrase

 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic