ThePhrase.id - Mees Hilgers dapat dibilang sebagai pemain keturunan grade A. Beruntung, PSSI dan Timnas Indonesia mendapatkan kesempatan untuk menaturalisasi bek FC Twente di Liga Belanda itu.
Bersama winger PEC Zwolle, Eliano Reijnders, Hilgers bakal dinaturalisasi PSSI demi kepentingan Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026. Ia akan menjadi tambahan kekuatan lini belakang Tim Merah Putih.
Dari lima pertandingan FC Twente di musim ini, tiga di Liga Belanda dan dua di Kualifikasi Liga Champions, Hilgers hanya absen sekali dan sisanya selalu bermain sebagai starter.
Bahkan, Hilgers turut mencetak gol dalam leg kedua Kualifikasi Liga Champions ketika FC Twente bermain imbang 3-3 dengan RB Salzburg pada 13 Agustus 2024, tapi gagal lolos ke babak penyisihan.
Karena tersingkir dari Kualifikasi Liga Champions, FC Twente turun ke Europa League 2024/2025. Hilgers dan kawan-kawan berkesempatan menantang Manchester United pada 25 September 2024.
Selain itu, Hilgers juga bakal membela FC Twente di Europa League melawan raksasa Turki, Fenerbahce pada 3 Oktober 2024 dan jagoan Italia, SS Lazio pada 24 Oktober 2024.
Hilger menceritakan pendekatan dari PSSI telah terjadi sejak beberapa tahun lalu. Akan tetapi, ia terlalu sibuk bersama FC Twente. Ia juga sempat mendapatkan panggilan dari Timnas Belanda U-21.
"Sejak masih menjadi pemain muda, ketika aku bermain di Twente untuk U-19, Timnas Indonesia sudah mendekatiku beberapa kali," beber Hilgers.
"Semua komunikasi kemudian melalui agenku saat itu, Fardy Bachdim. Dia terutama mendekati para pemain Belanda dan menghubungi mereka untuk bermain bagi Timnas Indonesia," lanjutnya.
"Jadi, hubungan dengannya sudah ada. Saat itu, aku memutuskan untuk tidak pergi ke Indonesia terlebih dahulu. Aku pertama kali bermain untuk Timnas Belanda U-21," ungkapnya.
"Namun, lambat laun aku mulai merasa
semakin tertarik kepada Indonesia. Saya mulai berpikir, 'Kenapa tidak?' Kenapa aku tidak bermain untuk Timnas Indonesia saja?" tambahnya. (Rangga)