ThePhrase.id – Park So-jin baru-baru ini memamerkan kemampuan aktingnya dalam drama psikologi Korea Selatan yang sedang tayang yaitu Delightfully Deceitful dan beradu peran dengan Chun Woo Hee hingga Kim Dong Wook.
Park So-jin atau biasa dikenal dengan Sojin lahir pada 21 Mei 1986 di Daegu, Korea Selatan. Sebelum terjun ke industri hiburan Korea Selatan, So-jin pernah bekerja sebagai pelatih vokal dari boyband, Ulala Session.
Ia berhasil menjadi trainee di Dream T Entertainment dan menjalani pelatihan intensif untuk mengasah kemampuan menyanyi, menari, hingga siap debut sebagai idol. Pada tahun 2010, ia resmi debut sebagai anggota girl grup dari Girl’s Day dengan lagu debut Tilt My Head.
Mereka juga mengeluarkan EP Girl’s Day Party #1 yang dirilis dua hari setelah debut. Meski sempat mengalami pergantian member, Sojin bersama member Girl’s Day yang lain berhasil mengeluarkan release digital lain yaitu Girl's Day Party #2.
Baru satu tahun debut di dunia hiburan, perempuan lulusan Yeongnam University jurusan Teknik Mesin ini juga berhasil debut solo. Sojin merilis single solo pertamanya, Our Love Like This yang menjadi OST dari drama Flames of Desires (2011).
Selain vokal dan dancenya yang energik, Sojin juga menunjukkan bakatnya sebagai komposer musik dan menulis beberapa lagu milik Girl’s Day, seperti Telepathy, Girl’s Day World, Let’s Go, hingga menulis lirik untuk lagu I Don’t Mind. Tak hanya itu, So-jin juga menjadi komposer lagu It’s Snowing untuk girlband Tokyo Girl.
Sojin juga beberapa kali menyumbangkan suara emasnya pada beberapa soundtrack drama maupun film seperti I Want to Turn Back Time (OST Passionate Love), Ajjil Ajjil (OST Family Outing), It's Hurts (OST Mask), dan Everyday With You (OST Reply 1988).
Mulai Karier Sebagai Aktris
Sojin mulai menjajal karier dalam dunia peran di tahun 2011 dengan menjadi cameo dalam drama I Trusted Him. Ia menjadi pemeran pendukung pada drama The Greatest Marriage (2014), The Family is Coming (2015), hingga Hot Stove League (2019).
Setelah kontraknya dengan Dream T Entertainment berakhir, Park So-jin kemudian memutuskan untuk berpindah agensi ke Noon Company agar lebih fokus pada kariernya dalam dunia peran. Karier akting Sojin juga mulai naik saat ia membintangi karakter Jo Hae-In dalam drama The King: Eternal Monarch yang juga dibintangi oleh Lee Min Ho.
Ia juga beradu peran sebagai Bae Doo-rae atau teman baik dari Yoo In-na yang memerankan karakter Kang Ah-Reum dalam drama The Spies Who Loved Me (2020). Drama ini juga mengantarkan Sojin meraih nominasi sebagai Best New Actress dari MBC Drama Awards di tahun 2020.
Tahun 2021 hingga 2022 menjadi tahun emas bagi karier akting Pak So-jin karena namanya makin aktif wara-wiri di dunia perfilman dan televisi. Pada tahun 2021, Sojin membintangi tiga judul film yaitu Zombie Crush : Heyri, Ghost Mansion, dan Tomorrow's Lovers yang disusul dengan drama When Spring Comes di tahun 2022.
Selain itu, Sojin juga aktif di dunia pertelevisian atau drama pada beberapa judul, seperti Sh**ting Stars, Alchemy of Souls, dan O'PENing – Don't Announce Your Husband's Death.
Setelah menyelesaikan drama Bo-ra! Deborah yang juga ia perankan bersama Yoo In-na di tahun 2023, kini Sojin menjadi seorang psikiater cantik bernama Mo Jae-in dalam drama Delightfully Deceitful yang tengah tayang di TvN. [fa]