politics

Partai Demokrat Tegaskan Kepemimpinan Hanya di Tangan AHY, Tampik Isu Matahari Kembar

Penulis Rangga Bijak Aditya
Jan 20, 2026
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) (tengah). (Foto: Instagram/agusyudhoyono)
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) (tengah). (Foto: Instagram/agusyudhoyono)

ThePhrase.id - Politisi Partai Demokrat, Si Made Rai Edi Astawa menyampaikan bahwa tidak terdapat dualisme kepemimpinan atau “matahari kembar” di internal partainya, sebagaimana pernyataan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang menyebut matahari Partai Demokrat hanya satu, yakni Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Ia memastikan bahwa sebelumnya, Partai Demokrat telah berhasil menjalani proses pergantian kepemimpinan dari SBY kepada AHY secara demokratis dan sesuai konstitusi partai.

“Partai Demokrat sudah sukses dalam proses suksesi kepemimpinan dari SBY kepada Ketua Umum AHY dengan mulus, baik, dan sesuai Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) partai. Hal tersebut menjadi bukti bahwa Demokrat tidak memiliki persoalan komando maupun dualisme kepemimpinan,” ujar Astawa di Mataram, Senin (19/1) dikutip Antaranews.

Astawa menekankan istilah “matahari kembar” yang pernah disampaikan SBY merupakan pesan internal sekaligus pembelajaran politik bagi publik agar tidak terjadi tumpang tindih kewenangan dalam partai.

Sekretaris I Badan Pembinaan Organisasi, Keanggotaan, dan Kaderisasi DPP Partai Demokrat itu menilai pernyataan SBY tersebut sebagai penegasan atas solidnya kepemimpinan partai. Ia menekankan pentingnya satu pusat komando demi menjaga kekompakan organisasi.

“Kalau ada matahari kembar, soliditas, dan solidaritas tidak akan tercapai. Tapi, di Demokrat itu tidak terjadi. Mataharinya satu, di bawah arahan Ketua Umum (AHY),” tukasnya.

Ia menambahkan, hubungan SBY dan AHY berjalan harmonis. SBY berperan sebagai pembina dan mentor, sementara kewenangan penuh pengambilan keputusan tetap berada di tangan AHY sebagai ketua umum.

Diketahui sebelumnya, SBY menyebut nama AHY sebagai satu-satunya matahari dalam pidatonya, ketika menghadiri Perayaan Natal Nasional dan Tahun Baru 2026 Partai Demokrat di Jakarta, Senin (12/1) malam.

“Seharusnya yang menyampaikan sambutan utama adalah pemimpin Partai Demokrat, Bung Agus Harimurti Yudhoyono. Beliau pemimpin partai, saya boleh dikatakan seorang mentor senior. Mataharinya hanya satu di Partai Demokrat, Mas AHY,” kata SBY dalam sambutannya.

Adapun hal tersebut disampaikan mengingat Ketua Umum Partai Demokrat, AHY yang berhalangan hadir karena sedang menjalankan tugas negara sebagai Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan (Menko Infra) mendampingi Presiden RI, Prabowo Subianto di Kalimantan Timur. (Rangga)

Artikel Pilihan ThePhrase

- Advertisement -
 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic