regional

PDIP: Supian Suri Calon Terkuat Wali Kota Depok

Penulis Rangga Bijak Aditya
Apr 18, 2024
Supian Suri menjadi rising star dalam Pilkada Depok 2024. (Foto. Said/MTAS)
Supian Suri menjadi rising star dalam Pilkada Depok 2024. (Foto. Said/MTAS)

ThePharse.id – Jelang Pilkada Depok yang akan digelar serentak pada 27 November 2024, partai politik mulai melakukan penjaringan calon kepala daerah.  Parpol mulai mengincar jagoannya yang akan bertanding dalam Pilkada serentak, salah satunya Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

PDIP Kota Depok saat ini tengah melakukan penjaringan dan pembukaan pendaftaran calon wali kota Depok hingga Mei 2024 mendatang. PDIP Kota Depok tampaknya kepincut dengan sosok Supian Suri yang saat ini menjabat sebagai Sekretaris Daerah Kota Depok. Supian Suri saat ini tengah menjadi rising star yang diincar oleh hampir semua partai politik.

Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Depok Ikravany Hilman mengakui Supian Suri merupakan calon terkuat saat ini karena memiliki popularitas dan elektabilitas yang tinggi.

"SS (Supian Suri) masih jadi calon terkuat. Dalam artian calon yang memiliki popularitas dan elektabilitas memadai untuk mencalonkan diri sebagai calon wali kota," ujar Sekjen PDI-P DPC Kota Depok Ikravany Hilman, dikutip Kompas.com, Rabu (17/4)

Apabila PDIP mengusung Supian Suri, imbuhnya, pertarungan pada Pilkada Kota Depok akan berjalan seru. Nantinya kemungkinan akan berhadapan dengan PKS sebagai petahana yang akan mengusung Imam Budi Hartono.

"IBH kan sudah dengan PKS tuh, sudah pasti. Nah, kami masih mencari orang, tapi SS ini calon terkuat," imbuh Ikravany.

Meski menjadi bakal calon terkuat, PDIP akan tetap menjalani berbagai proses internal hingga keputusan final nantinya. "Saat ini, SS masih dalam proses ditinjau popularitas dan elektabilitasnya. Tapi nanti juga ada proses penyaringan, yang mana di situ akan dilihat aspek lain yang sifatnya ideologis dan politis," tandas Ikravany.

Sebelumnya, dikabarkan Partai Gerindra, PAN dan PPP juga akan mengusung Supian Suri dalam Pilkada Depok mendatang. Menyusul juga Partai Golkar, Demokrat dan PKB. Bahkan, Supian Suri juga mengajak partai non parlemen untuk berjuang bersama dalam koalisi besar. Karena bagi SS, membangun Kota Depok harus dilakukan bersama-sama oleh semua komponen.

Sosok Supian Suri menjadi primadona karena memiliki rekam jejak yang baik sebagai birokrat yang sudah mengabdi hampir seperempat abad. Sebagai putra daerah, Supian Suri juga visioner dan memahami berbagai dinamika di Kota Depok.

Karakternya yang luwes, peduli dan memiliki empati tinggi menjadi nilai lebih putra pasangan KH Muhammad Ali Bin H Abdul Kodir dan ibundanya Hj Lani Nihayati Binti H Anjung ini. Sosoknya disukai oleh berbagai kalangan dan relatif tidak ada resistensi dari kelompok mana pun. (Rangga)

Artikel Terkait Pilihan ThePhrase

 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic