ThePhrase.id - Pelatih Timnas Bahrain, Dragan Talajic menyindir Timnas Indonesia. Ia merasa timnya akan menghadapi Timnas Belanda lantaran terus menaturalisasi pemain Belanda.
Timnas Indonesia akan punya tiga pemain baru untuk melawan Timnas Bahrain. Ketiganya yaitu Emil Audero (Italia), Joey Pelupessy (Belanda), dan Dean James (Belanda).
Audero bermain untuk Palermo di Serie B pinjaman dari Como 1907 di Serie A, Pelupessy dengan Lommel SK di divisi kedua Liga Belgia, dan James memperkuat Go Ahead Eagles di Eredivisie.
Timnas Bahrain bakal menghadapi Timnas Indonesia pada Kamis, 20 Maret 2025 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta dalam laga kedelapan Putaran Ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
"Melawan Timnas Indonesia, setiap kali daftar tim diumumkan, selalu ada dua atau tiga pemain baru," beber Talajic mengenai skuad Timnas Indonesia dilansir dari GDN Online.
"Sekarang, ada satu penjaga gawang baru dari Serie A dan dua pemain lainnya dari liga Belanda, seolah-olah kami akan bermain melawan Timnas Belanda," sambung Talajic.
"Tetapi kami siap untuk apa pun. Kami akan menunjukkan apa yang bisa kami lakukan, dan kami tidak takut," lanjut peracik strategi berkebangsaan Bosnia dan Herzegovina ini.
"Anak-anak ini sudah memiliki kualitas selama tiga atau empat tahun terakhir, tetapi sebagai pelatih, Anda tahu bahwa selalu ada masa di mana tim tumbuh bersama, saya pikir inilah saat kita sekarang," ungkap Talajic.
"Seluruh tim sedang berkembang, mereka sekarang memiliki pola pikir yang baik, mentalitas juara, dan mereka saling percaya. Itulah yang membuat saya sangat optimis untuk empat pertandingan ini," ujarnya.
"Ini adalah kesempatan bagi generasi ini, dan saya mengenal anak-anak saya, saya tahu karakter mereka. Kami tidak akan melewatkan kesempatan ini. Kami akan membuat seluruh rakyat Bahrain bangga kepada kami dan kami akan lolos ke Piala Dunia 2026," tandas Talajic. (Rangga)