lifestyle

Pelatihan Barista Caswell's Campus, Kecintaan Kopi yang Jadi Profesi

Penulis Firda Ayu
Apr 11, 2022
Pelatihan Barista Caswell's Campus, Kecintaan Kopi yang Jadi Profesi
ThePhrase.id – Kata barista kini sudah tidak asing lagi ditelinga, istilah ini populer bersamaan dengan kopi sebagai lifestyle. Istilah ini merujuk pada seseorang yang menyiapkan dan menyajikan kopi di coffeeshop.

Banyak milenial pecinta kopi sangat tertarik pada profesi ini karena mereka dapat menjadikan hobi sebagai profesi. Namun, tentu saja menjadi barista tidak semudah yang kita bayangkan. Diperlukan kursus atau pelatihan khusus hingga dapat menjadi barista profesional.

Dengan populernya barista, banyak bermunculan tempat kursus untuk hanya sekadar mengerti cara meracik kopi hingga menjadi barista profesional. Salah satunya yaitu Caswell’s Campus yang telah terakreditasi sebagai Kampus Specialty Coffee Association (SCA) pertama di Indonesia.

Serba Serbi Barista


Reynado Mahendra, salah satu Trainer Caswell’s Campus menjelaskan bahwa untuk menjadi barista profesional diperlukan pengetahuan yang luas tentang kopi dan cara membuat produk minuman berbahan dasar kopi dengan baik.

Barista menunjukkan latte artnya (Foto: dok. Caswell’s Campus)


Pengetahuan luas mengenai kopi diperlukan karena tugas barista profesional tidak hanya membuat kopi saja. Barista juga perlu memahami berbagai alat pembuat kopi yang digunakan, menjaga kebersihan alat maupun tempat bekerja, menjual produk dan tugas-tugas lainnya.

Untuk menjadi barista, orang yang masih awam mengenai kopi perlu mengikuti kelas pemula seperti kelas Basic Barista Training yang di Caswell’s Campus diadakan selama tiga hari.

Dengan rata-rata jam belajar tujuh jam perhari, kelas Basic Barista Training ini mempelajari pengetahuan umum mengenai kopi, pengenalan mesin kopi dan grinder, proses pembuatan espresso dari awal penggilingan hingga penyeduhan serta proses pembuatan based susu mulai dari steaming, pouring, hingga latte art.

Suasana Kelas Pelatihan Barista di Caswell’s Campus (Foto: dok. Caswell’s Campus)


Tak hanya itu saja di kelas ini juga diajarkan cara memahami rasa hasil ekstraksi espresso, memahami flow kerja barista, cara membersihkan mesin kopi dan grinder, serta pembuatan produk minuman dengan based espresso dan susu seperti americano, cappuccino, latte, dll.

Reynado menambahkan bahwa Barista memang sangat dianjurkan untuk memahami dasar untuk mengoperasikan mesin kopi dan juga perawatannya.

“Pada dasarnya, hampir semua mesin kopi memiliki cara kerja dan juga perawatan yang sama. Jadi sangat dianjurkan untuk para Barista memahami dasar untuk mengoperasikan mesin kopi dan juga perawatannya,” jelas Reynado.

Selain itu, jika barista ingin lebih memahami atau melakukan quality control pada biji kopi yang digunakan, barista juga perlu skill tambahan seperti Qgrader maupun roaster. Dengan skill ini tentunya pemahaman mengenai kualitas biji kopi akan membuat kopi buatan barista menjadi lebih berkualitas.

Pembuatan kopi manual brew (Foto: dok. Caswell’s Campus)


Selain meracik kopi menggunakan mesin, barista juga perlu memahami cara penyeduhan kopi manual atau manual brew. Meski sama-sama berbahan dasar kopi dan air, manual brew ini memiliki rasa yang jauh berbeda dengan espresso dari mesin kopi.

“Perbedaan antara hasil kopi manual brew dan mesin yang paling dominan ialah intensitasnya. Biasanya untuk manual brew lebih light, atau sering diibaratkan seperti minum teh. Tapi walaupun rasa yang dihasilkan light, bukan berarti notes rasa dari kopi yang dibuat tidak muncul,” pungkas Reynado.

Rasa ini tentu berbeda dari rasa espresso yang memiliki intensitas yang cukup tinggi walau dengan volume lebih sedikit, espresso memiliki rasa yang cukup pekat dan intens.

Berbagai skill dan pengetahuan mengenai barista dan kopi ini diajarkan dalam kursus Basic Barista Training di Caswell’s Campus. Dengan total siswa kursus enam orang saja perkelas, kursus ini bisa dijadikan pilihan bagi mereka yang ingin menjadi barista professional hingga rumahan. [fa]

Tags Terkait

 
Related News

Popular News

 

News Topic