ThePhrase.id – Presiden Afrika Selatan Cyril Ramaphosa tiba di Jakarta, Rabu (22/10), untuk melakukan kunjungan kenegaraan ke Indonesia sebagai bagian dari rangkaian lawatannya ke tiga negara di Asia Tenggara pada 22–28 Oktober 2025.
Melalui siaran langsung kanal YouTube Sekretariat Presiden, Presiden Ramaphosa tampak tiba menggunakan pesawat South African Air Force di Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta. Kehadirannya disambut oleh Menteri Perdagangan Budi Santoso, Kepala Protokol Negara Andy Rachmianto, serta sejumlah pejabat pemerintah Indonesia.
Setibanya di tanah air, Presiden Ramaphosa menerima upacara jajar pasukan kehormatan dengan dentuman meriam dan barisan pasukan kehormatan, serta penampilan tari tradisional Indonesia sebagai bentuk penghormatan bagi tamu kenegaraan tersebut.
Usai penyambutan, Presiden Ramaphosa dijadwalkan menuju ke Istana Merdeka untuk melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Prabowo Subianto.
Kedua pemimpin negara tersebut diperkirakan akan membahas upaya memperkuat hubungan kerja sama ekonomi, perdagangan,dan investasi antara kedua negara, serta isu-isu global, sebelum memberikan pernyataan bersama kepada media di Istana Merdeka.
Mengutip laman resmi Presiden Afrika Selatan, kunjungan ini dijelaskan sebagai penegasan komitmen Indonesia dan Afrika Selatan dalam memperkuat hubungan strategis serta peran aktif dalam kerja sama Selatan-Selatan. Keduanya juga merupakan anggota BRICS yang berperan penting dalam mendorong tatanan ekonomi global yang lebih inklusif dan berkeadilan.
Sebagai bagian dari rangkaian kunjungan, South Africa–Indonesia Business Forum telah digelar sehari sebelumnya di Hotel Shangri-La, Jakarta, Selasa (21/10/2025), dan dihadiri oleh Wakil Menteri Luar Negeri dan Kerja Sama Internasional Afrika Selatan, Alvin Botes.
Selain Indonesia, Presiden Ramaphosa juga akan melanjutkan kunjungannya ke Vietnam dan Malaysia, serta menghadiri KTT ke-47 ASEAN di Kuala Lumpur sebagai Guest of the Chair. [fa]