sportTimnas Indonesia

PSSI Masih Melakukan Pencarian Pelatih Baru Timnas Indonesia, Ingin yang Terbaik dan Singgung Biaya

Penulis Rangga Bijak Aditya
Nov 03, 2025
PSSI masih mencari pelatih untuk Timnas Indonesia. (Foto: Instagram Thom Haye)
PSSI masih mencari pelatih untuk Timnas Indonesia. (Foto: Instagram Thom Haye)

ThePhrase.id - PSSI memastikan proses pencarian pelatih kepala baru Timnas Indonesia masih berjalan. Mereka mengungkapkan bahwa seleksi dilakukan dengan hati-hati agar sesuai dengan arah pembangunan sepak bola nasional jangka panjang.

Anggota Exco PSSI, Vivin Cahyani Sungkono, menyebut PSSI tidak ingin terburu-buru dalam menentukan sosok pengganti pelatih sebelumnya. Ia menilai pemilihan pelatih harus mempertimbangkan visi, strategi, serta keberlanjutan program pembinaan pemain.

"PSSI sedang bekerja keras mencari sosok pelatih senior yang akan memimpin Timnas Indonesia dalam jangka panjang sesuai dengan visi dan peta jalan sepak bola nasional," beber Vivin.

Vivin menjelaskan bahwa PSSI tidak hanya mencari pelatih yang memiliki reputasi internasional, tetapi juga memahami karakter pemain Indonesia dan mampu membangun sistem yang berkelanjutan. Ia menegaskan bahwa proses seleksi dilakukan dengan berbagai pertimbangan, termasuk aspek finansial.

"Kami ingin figur yang terbaik untuk posisi ini. Tapi kami juga harus realistis, karena prestasi bukan hanya soal kemampuan pelatih, tapi juga investasi waktu, biaya, dan strategi yang matang," ucapnya.

Vivin menambahkan bahwa PSSI ingin memastikan sosok pelatih baru nanti bisa menjadi bagian dari rencana jangka panjang federasi. Karena itu, tahap seleksi dilakukan secara mendalam dengan melibatkan berbagai pihak, termasuk tim teknis dan perwakilan federasi.

"Kami tidak ingin mengambil keputusan yang tergesa-gesa. Pemilihan pelatih Timnas Indonesia ini harus melalui proses yang matang agar hasilnya maksimal dan berkelanjutan," lanjut Vivin.

Selain membahas proses pencarian pelatih, PSSI juga meminta seluruh pihak untuk tetap fokus mendukung tim nasional yang tengah berjuang di ajang regional. Menurut Vivin, perhatian utama federasi saat ini masih diarahkan untuk Timnas Indonesia U-23 yang sedang mempersiapkan diri menuju SEA Games.

"Saat ini, fokus dan energi kami tercurah penuh untuk mendukung Timnas U-23 di SEA Games. Kami percaya pada kemampuan Coach Indra Sjafri dan timnya untuk membawa hasil terbaik bagi Indonesia," jelasnya.

Vivin juga menepis isu yang menyebutkan adanya rencana PSSI untuk kembali menunjuk Shin Tae-yong sebagai pelatih. Ia memastikan kabar tersebut tidak benar dan tidak pernah dibahas dalam agenda resmi federasi.

"Berita mengenai kembalinya pelatih Shin Tae-yong itu tidak benar dan tidak berdasar. Tidak ada pembicaraan apapun mengenai STY dalam agenda PSSI saat ini," tegas Vivin.

Ia menambahkan, PSSI tetap menghargai kontribusi besar Shin Tae-yong dan Patrick Kluivert selama menangani Timnas Indonesia. Keduanya dianggap telah memberikan fondasi penting bagi perkembangan tim di masa lalu.

"Kami sangat berterima kasih atas dedikasi coach Shin Tae-yong dan coach Patrick Kluivert selama bertugas. Mereka sudah berjuang keras untuk sepak bola Indonesia, tapi kini waktunya kami melangkah ke depan," ujarnya.

PSSI berkomitmen untuk melakukan transformasi menyeluruh dalam pengelolaan tim nasional, mulai dari pembinaan usia muda hingga tim senior. Langkah ini menjadi bagian dari strategi federasi untuk menciptakan sistem yang profesional dan berkesinambungan.

Vivin menegaskan bahwa keputusan memilih pelatih baru bukan hanya tentang sosok, tetapi juga tentang arah pengembangan sepak bola nasional dalam beberapa tahun ke depan. Federasi ingin memastikan semua keputusan strategis diambil dengan penuh pertimbangan dan tanggung jawab.

"Ini bukan hanya soal siapa yang duduk di kursi pelatih, tetapi tentang bagaimana kita menyiapkan masa depan sepak bola Indonesia. Semua harus dilakukan dengan rencana yang jelas dan dukungan dari seluruh elemen," pungkas Vivin. (Rangga)

Artikel Pilihan ThePhrase

- Advertisement -
 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic