ThePhrase.id - Dalam momen International Chihuahua Appreciation Day, Samsung memperkenalkan solusi cerdas untuk para pencinta hewan peliharaan melalui rangkaian produk Bespoke AI.
Melalui perangkat rumah tangga seperti Samsung Bespoke AI Jet™ Lite dan Kulkas Bespoke AI dengan Family Hub, Samsung hadirkan kemudahan merawat anabul kesayangan, mulai dari membersihkan bulu yang menempel di sofa dan karpet, hingga mengatur jadwal makan dan grooming agar tak terlupakan.
“Samsung Bespoke AI adalah wujud komitmen kami tidak hanya untuk membuat hidup di rumah menjadi lebih praktis tapi juga untuk mendukung gaya hidup sehat dan ramah terhadap hewan peliharaan. Kami percaya bahwa rumah yang bersih dan teratur berperan penting dalam menciptakan kualitas hidup yang lebih baik, baik bagi konsumen sendiri maupun anabul kesayangan mereka,” ujar Jimmy Tjan, Head of Home Appliances Product Marketing, Samsung Electronics Indonesia.
Membersihkan bulu hewan di rumah bukan hal mudah, apalagi jika sudah menempel di tempat-tempat sulit dijangkau. Dengan daya hisap tinggi hingga 280W, Bespoke AI Jet™ Lite mampu menyedot bulu dan partikel kecil hanya dalam sekali usap.
Teknologi HEPA Filtration System juga efektif menyaring bulu dan partikel mikro yang membantu menjaga udara tetap bersih dan sehat. Ini sangat penting terutama untuk pemilik hewan berbulu seperti chihuahua yang sering berada di dalam rumah.
Fitur All-in-One Clean Station memungkinkan tempat debu dikosongkan dan ditutup secara otomatis, sehingga kotoran seperti bulu dan debu halus tidak keluar kembali ke udara. Ini sangat ideal bagi rumah dengan anak kecil atau anggota keluarga yang sensitif terhadap alergi.
Kesibukan sehari-hari sering membuat pemilik hewan lupa memberi makan, menjadwalkan grooming, atau membawa anabul ke dokter hewan. Kulkas Bespoke AI dengan Family Hub membantu mengatasi masalah ini.
Dengan layar sentuh 21,5 inci, kulkas ini bisa digunakan untuk mencatat dan mengingatkan jadwal makan, perawatan, dan kunjungan medis hewan peliharaan melalui fitur Calendar. Pesan pengingat juga bisa ditulis di fitur Memo untuk anggota keluarga lainnya.
Tak hanya itu, dengan aplikasi SmartThings, pengguna bisa mengecek bahan makanan dan tanggal kadaluarsanya, termasuk makanan anabul. Perintah suara melalui Bixby juga memudahkan membuka pintu kulkas tanpa tangan, praktis saat sedang menggendong hewan kesayangan.
Dibungkus dalam desain modern yang bergaya, kulkas pintar ini menyatu sempurna dengan hunian masa kini. Dipadukan dengan vacuum cleaner Bespoke AI Jet™ Lite, Samsung menawarkan kemudahan menyeluruh untuk menciptakan rumah yang sehat, bersih, dan nyaman bagi pengguna dan hewan peliharaan. [nadira]