ThePhrase.di - Perusahaan teknologi tekemuka asal Tiongkok, HUAWEI, segera merilis tablet flagship HUAWEI MatePad Pro 12.2 di Indonesia. Tablet ini hadir dengan desain inovatif, teknologi layar mutakhir, serta berbagai fitur produktivitas yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan para profesional dan kreator konten.
Salah satu unggulan HUAWEI MatePad Pro 12.2 adalah layar Tandem OLED PaperMatte Display berukuran 12,2 inci. Berbeda dengan perangkat lain yang hanya menggunakan satu lapisan OLED, MatePad Pro 12.2 menggabungkan dua lapisan OLED, sehingga mampu menghasilkan tingkat kecerahan hingga 2.000 nits, dengan rasio kontras 2.000.000:1.
Hasilnya adalah tampilan HDR yang optimal, bahkan di bawah sinar matahari. Selain itu, layar ini lebih hemat daya hingga 33% dan memiliki umur tiga kali lebih lama dibandingkan layar OLED konvensional.
Selain itu, HUAWEI juga menyematkan teknologi PaperMatte yang memberikan tampilan layar mirip tekstur kertas sehingga lebih nyaman di mata. Fitur ini sangat ideal bagi kreator yang sering menggunakan tablet untuk menggambar atau membuat konten.
Layar canggih ini memiliki resolusi 2.800 x 1.840 piksel, rasio layar-ke-bodi sebesar 92%, dukungan 1,07 miliar warna, gamut warna lebar P3, dan refresh rate 144 Hz. Ini juga dilengkapi dengan teknologi anti-sparkle dan nanoscale anti-etching yang mampu menghilangkan 99% pantulan cahaya lingkungan.
Ada juga lapisan nano-optik magnetron untuk mengurangi refleksi layar, sertifikasi SGS Low Visual Fatigue 2.0 Premium Performance, TUV Rheinland Reflection-Free, serta TUV Rheinland Full Care Display 3.0.
Di bagian atas layar (posisi horizontal), terdapat kamera selfie dengan bukaan f/2.0. Sementara di bagian belakang tablet, ada modul kamera berbentuk lingkaran yang menampung dua kamera, yang terdiri dari kamera utama 13 MP (f/1.8, Autofocus) dan kamera 8 MP (f/2.2), serta lampu LED flash untuk mendukung fotografi di kondisi minim cahaya.
Desain premium tablet ini semakin menonjol dengan warna Premium Gold yang elegan, dihasilkan melalui teknik Silk Weaving Craftsmanship dan lapisan optik, memberikan tampilan mewah dan menawan.
Dari segi performa, HUAWEI MatePad Pro 12.2 didukung oleh chip delapan inti (octa-core) Kirin T91, RAM 12 GB, dan penyimpanan internal 512 GB. Tablet ini juga ditenagai baterai besar 10.100 mAh yang mendukung pengisian cepat 100 Watt dengan teknologi HUAWEI SuperCharge yang dapat mengisi baterai dari 0 hingga 100% hanya dalam 55 menit. Selain itu, fitur Smart Power Conserve memungkinkan tablet tetap dalam mode siaga hingga 380 hari.
Tablet ini menjalankan sistem operasi HarmonyOS 4.2, menggantikan Android akibat larangan ekspor teknologi dari Amerika Serikat. Akibatnya, layanan Google seperti Google Mobile Services (GMS), Play Store, Google Maps, dan YouTube tidak tersedia pada perangkat ini. Sebagai gantinya, tablet ini mengandalkan ekosistem HUAWEI Mobile Services (HMS) dengan toko aplikasi HUAWEI AppGallery.
Fitur tambahan lainnya termasuk Bluetooth 5.2, OTG, port USB Type-C, GPS, pemindai sidik jari, empat mikrofon, empat speaker, serta teknologi suara HUAWEI Sound untuk pengalaman audio yang lebih baik.
Meski HUAWEI sudah mengonfirmasi kehadiran tablet ini di Indonesia, belum ada informasi terkait harga. Namun, penjualan perdana di Indonesia akan dimulai pada 1 November. Di pasar Tiongkok, tablet ini dijual dengan harga CNY 4.299 atau sekitar Rp 9,4 juta. [nadira]