sportTimnas Indonesia

Sejarah! Bantai Yordania 4-1, Timnas Indonesia U-23 Lolos ke 8 Besar Piala Asia U-23

Penulis Ahmad Haidir
Apr 22, 2024
Timnas Indonesia U-23 berhasil lolos ke babak delapan besar Piala Asia U-23. Foto: Istimewa
Timnas Indonesia U-23 berhasil lolos ke babak delapan besar Piala Asia U-23. Foto: Istimewa

Thephrase.id - Timnas Indonesia U-23 berhasil mencetak sejarah. Untuk pertama kalinya, Tim Merah Putih lolos ke babak delapan besar Piala Asia U-23.

Timnas Indonesia U-23 mengakhiri Grup A sebagai runner-up. Tim Merah Putih mengoleksi enam poin dari dua pertandingan hasil dua kemenangan dan sekali kalah.

Dalam matchday ketiga Grup A, Timnas Indonesia U-23 menggulung Timnas Yordania U-23 pada Minggu, 21 April 2024 malam WIB di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha.

Timnas Indonesia U-23 membuka keunggulan melalui tendangan penalti Marselino Ferdinan pada menit ke-23 seusai Rafael Struick dilanggar pemain Timnas Yordania U-23.

Witan Sulaeman menggandakan keunggulan Tim Merah Putih pada menit ke-40 sebelum Marselino mencatatkan brace pada menit ke-70 berkat umpan aduhai Witan.

Timnas Yordania U-23 sempat memperkecil ketertinggalan pada menit ke-79. Sepakan Waseem Wasef Alriyalat membentur kaki Justin Hubner yang masuk ke gawang Timnas Indonesia U-23.

Tim Merah Putih mengamuk dengan membikin gol ketiga. Bermula dari lemparan jauh Pratama Arhan, Komang Teguh menyundul bola pada menit ke-86 yang bikin gawang Timnas Yordania U-23 bergetar lagi.

Di babak delapan besar, Timnas Indonesia U-23 masih menunggu lawan. Tim Merah Putih bakal menghadapi juara Grup B yang saat ini diduduki oleh Timnas Korea Selatan U-23.

Akan tetapi, Grup B belum selesai. Timnas Selain Korea Selatan U-23, Timnas Jepang U-23 juga masih berpeluang menjadi nomor satu di Grup B. Hasilnya akan ditentukan pada Senin, 21 April 2024 malam WIB.

"Sejarah baru berhasil dicatat Timnas Indonesia U-23 dengan lolos ke babak delapan besar Piala Asia U-23," beber Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.

"Tampil pertama kali di Piala Asia U-23, kita mampu membuktikan kualitas kita di level Asia. Indonesia bangga!" sambung Menteri BUMN itu.

Artikel Terkait Pilihan ThePhrase

 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic