Thephrase.id - Dari ribuan pemain yang mengikuti seleksi di 12 daerah, cuma lima nama yang menembus pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Dunia U-17 2023.
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti telah menetapkan lima pemain untuk masuk ke TC Piala Dunia U-17 2023. Kelimanya yaitu I Wayan Arta Wiguna dari Bali United.
Selain itu, juga Rionaldi Mehran dari Akademi Persib Bandung Cimahi, Maori Ananda Yves dari Bali United, M. Aulia Rahman dari Persita Tangerang, dan Fairuz Farhan Al Radin dari Sparta Depok.
Maori Ananda Yves disebut sebagai pemain keturunan. Pemain Bali United Elite Pro Academy (EPA) itu dikabarkan memiliki darah Prancis.
Sebelumnya, Timnas Indonesia U-17 melakukan seleksi di Bandung, Palembang, Bali, Tangerang, Samarinda, Jakarta, Solo, Banjarmasin, Medan, Surabaya, Manado, dan Makassar untuk mencari pemain ke Piala Dunia U-17 2023.
Dari ribuan pemain muda, hanya 42 nama yang lolos ke seleksi nasional di Jakarta untuk bergabung dengan delapan pemain hasil seleksi dari Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).
Bima Sakti bersama konsultan pelatih Timnas Indonesia U-17, Frank Wormuth dan Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri mengetes kemampuan 50 pemain itu dalam seleksi nasional pada 15-17 Agustus 2023 di Jakarta.
Akan tetapi, cuma lima pemain yang layak secara kualitas dan sesuai kebutuhan untuk Timnas Indonesia U-23 yang sedang dalam masa persiapan menuju Piala Dunia U-17 2023.
"Setelah melihat kemampuan pemain-pemain dari 12 daerah, lalu terpilih 42 pemain dan ditambah delapan pemain dari seleksi Kemenpora jadi total 50 pemain untuk mengikuti seleksi nasional di Jakarta," beber Indra Sjafri.
"Setelah itu, tim pelatih Timnas Indonesia U-17 yang dipimpin pelatih Bima Sakti memilih lima pemain. Keputusan ini juga melibatkan konsultan pelatih, Frank Wormuth," tambahnya.
"Kami berharap mereka dapat beradaptasi dan mampu memperlihatkan kemampuan terbaiknya," tutup sosok yang juga pelatih Timnas Indonesia U-20 itu.