ThePhrase.id - Timnas Spanyol telah mengumumkan 26 pemainnya untuk Piala Dunia 2022 pada Jumat, 11 November 2022 malam WIB.
Pelatih Timnas Spanyol, Luis Enrique meninggalkan Sergio Ramos dan David de Gea dalam skuad untuk Piala Dunia 2022 di Qatar.
Skuad Timnas Spanyol untuk Piala Dunia 2022. Foto Twitter Timnas Spanyol.
Ketimbang De Gea, Enrique lebih memilih Unai Simon, Robert Sanchez, dan David Raya di posisi penjaga gawang. Penjaga gawang Chelsea, Kepa Arrizabalaga juga tidak dipanggil.
Sementara itu, Ramos gagal mengikuti Piala Dunia untuk kelima kalinya setelah edisi 2006, 2010, 2012, dan 2016.
Alih-alih Ramos Enrique menunjuk Eric Garcia, Pau Torres, hingga Aymeric Laporte sebagai palang pintu Timnas Spanyol di Piala Dunia 2022.
Enrique memadukan pemain muda dan senior untuk skuad Timnas Spanyol di Piala Dunia kali ini.
Pelatih berusia 52 tahun itu masih memanggil Cesar Aziplicueta, Jordi Alba, sampai Serguo Busquets sebagai pemain berpengalaman di La Furia Roja.
Enrique juga menyertakan beberapa pemain muda yang sedang naik daun seperti Pedri, Gavi, sampai Ansu Fati ke komposisi Timnas Spanyol untuk Piala Dunia 2022.