regional

Spot Hangout Terbaru di Blok M yang Aesthetic dan Instagramable

Penulis Ashila Syifaa
Feb 02, 2024
Scarlett's House cabang terbarunya di Jl. Sultan Hasanudin, Melawai. (Foto: Instagram/scarlettscake__jkt)
Scarlett's House cabang terbarunya di Jl. Sultan Hasanudin, Melawai. (Foto: Instagram/scarlettscake__jkt)

ThePhrase.id - Siapa yang tak kenal dengan kawasan Blok M, Jakarta Selatan yang sudah menjadi salah satu destinasi pilihan anak muda untuk hangout dan menghabiskan waktu di akhir pekan maupun saat pulang kerja. 

Selalu ramai dengan pengunjung dari berbagai kalangan, Blok M memiliki beragam pilihan tempat untuk nongkrong dan kulineran mulai dari makanan ringan hingga makanan berat. Tak perlu repot mencari spot hangout yang nyaman karena semua dapat ditemukan di Blok M.

Namun, jika bosan dengan pilihan yang sama, terdapat beberapa spot hangout terbaru di Blok M yang patut dicoba. Selain tempatnya yang aesthetic dan instagramable, hidangannya juga cukup memuaskan dan tidak mengecewakan. Berikut rekomendasi spot hangout terbaru di Blok M.

1. Fumo Chicken Joint

Salah satu tempat makan terbaru yang buka pada Desember 2023 lalu ini menyajikan konsep yang unik. Fumo Chicken Joint ini merupakan cabang terbarunya Fumo Chicken Bar yang sudah ada di Cipete dan di Sudirman. 

Kini, di kawasan Blok M lebih tepatnya di Melawai Plaza, Jl. Melawai Raya, Fumo Chicken Joint hadir dengan konsep ala american diner dengan desain yang bernuansa retro. Setiap sudutnya dapat menjadi spot untuk foto yang aesthetic, retro tapi tetap kekinian banget.

Menu yang disediakan pun beragam, namun untuk spesialisasinya adalah ayam nashville mulai dari burger, sandwhich, hingga chicken salad. 

2. Scarlett’s House

Scarlett’s merupakan salah satu kafe dan dessert shop yang viral dan cukup dikenal di kalangan penggemar pasteries dan kue-kue. Kini, Scarlett’s telah membuka cabang terbarunya Scarlett’s House di Jl. Sultan Hasanudin, Melawai.

Konsep kafe satu ini juga unik, tak hanya menawarkan pengalaman hangout yang nyaman tetapi juga menyediakan beberapa kegiatan yang menarik. Salah satunya adalah listening bar dan  R&D lab untuk kue-kue populernya. Di R&D Lab, pengunjung dapat melihat chef dan tukang roti membuat kue custom dari Scarlett’s Lab.

Selain itu, desain kafenya dengan desain klasik rumah tua namun dengan sentuhan interior yang modern dengan kayu, batu bata ekspos, dan stained glasses menjadikan Scarlett’s House sebagai tempat yang homey dan nyaman. Tempat ini dapat menjadi surganya pencinta kudapan manis-manis dan dessert karena pilihan yang beragam.

3. Row 9

Row 9 juga menjadi salah satu spot nongkrong yang dikenal di kalangan anak muda. Sebagai creative compound, Row 9 menawarkan beberapa brand di dalam satu gedung yang terletak di Jl. Bulungan No.9 tepat berseberangan dengan Blok M Plaza. 

Tak hanya kafe dan tempat makan terdapat juga brand baju seperti Drunk Dad and Friends yang menghadirkan merk fashion ternama.

Untuk pilihan tempat makannya pun beragam, mulai dari Kafe Suasanan Coffe bagi yang ingin menikmati kopi dengan berbagai rasa. Bagi pencinta pizza juga terdapat Plunge Pizza, makanan berat lainnya dengan kuliner khas Asia juga ada di sini seperti Pot Boy Aru, Lucky Chin’s, dan Dapoer Poelekoken. Sedangkan bagi yang mencari makanan penutup atau Dessert terdapat juga Paris Sorbet.

4. Little Salt Bread

Terletak di Jl. Melawai 3 No.6 Blok M, Little Salt Bred merupakan bakery yang menjual salt bread yang awalnya viral di Korea Selatan, kini sudah dapat ditemukan di Jakarta. Salt Bread merupakan roti yang ditaburi dengan garam kasar di atasnya, kalau di Korea Selatan dikenal dengan sebutan ‘sogeum ppang’. 

Setiap harinya roti di sini dibuat fresh dari oven yang langsung disajikan untuk para pengunjung. Terdapat lima macam salt bread yakni salt bread plain, cheese, truffle egg, miso nori dan garlic yang harganya berkisaran dari Rp12 ribu sampai Rp25 ribu. Tak hanya slat bread saja, terdapat juga tiramisu dan beberapa menu minuman seperti kopi, milk tea, dan es cokelat. 

Perlu diingat Little Salt Bread cukup ramai sehingga harus mengantri selama kurang lebih 30 menit dan per orang dibatasi hanya dapat membeli delapan pcs. Meskipun begitu, tempatnya cukup nyaman dengan desain kafe konsep industrial dengan sentuhan furnitur klasik. [Syifaa]

Artikel Terkait Pilihan ThePhrase

 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic