sport

Tanggal 9 Bulan 9, Timnas Indonesia U-23 Bantai Chinese Taipei 9-0

Penulis Ahmad Haidir
Sep 10, 2023
Selebrasi Rafael Struick ketika mencetak gol untuk Timnas Indonesia U-23 kontra Timnas Chinese Taipei U-23. Foto Instagram Timnas Indonesia.
Selebrasi Rafael Struick ketika mencetak gol untuk Timnas Indonesia U-23 kontra Timnas Chinese Taipei U-23. Foto Instagram Timnas Indonesia.

Thephrase.id - Timnas Indonesia U-23 bermain gemilang di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Garuda Muda membuat Timnas Chinese Taipei U-23 babak belur.


Bertanding di Stadion Manahan, Solo pada Sabtu, 9 September 2023 malam WIB, Timnas Indonesia U-23 membenamkan Timnas Chinese Taipei U-23 sembilan gol tanpa balas.


Sembilan gol Timnas Indonesia U-23 ke gawang Timnas Chinese Taipei U-23 berasal dari brace Marselino Ferdinan pada menit kedua dan pada menit ke-58.


Ramadhan Sananta menambah gol Timnas Indonesia U-23 pada menit keenam, Rafael Struick pada menit ke-19, Witan Sulaeman pada menit ke-29, Rio Fahmi pada menit ke-40, Elkan Baggott pada menit ke-56, Hokky Caraka pada menit ke-78, dan Pratama Arhan pada menit ke-85.


Pada menit ke-89, Timnas Indonesia U-23 hampir mencetak gol kesepuluh ke gawang Timnas Chinese Taipei U-23. Akan tetapi, tendangan penalti Rafael Struick gagal menemui sasaran.

Tanggal 9 Bulan 9  Timnas Indonesia U 23 Bantai Chinese Taipei 9 0
Bek Timnas Indonesia U-23, Pratama Arhan merayakan golnya ke gawang Timnas Chinese Taipei U-23. Foto Instagram Timnas Indonesia.

Kemenangan ini membuat Timnas Indonesia U-23 merajai klasemen sementara Grup K. Garuda Muda menorehkan tiga poin dari tiga pertandingan.


Timnas Indonesia U-23 unggul selisih lima gol dari Timnas Turkmenistan U-23 yang juga meraup tiga angka dari satu partai, yang pada 6 September 2023 mengahajar Timnas Chinese Taipei U-23 4-0.


Timnas Indonesia U-23 cuma membutuhkan satu angka ketika melawan Timnas Turkmenistan U-23 dalam matchday terakhir Grup K pada Selasa, 12 September 2023 di Stadion Manahan.


Jika mendapatkan tambahan sebiji poin, Timnas Indonesia U-23 dapat mempertahankan posisinya sebagai penguasa Grup K dan berhak melaju ke putaran final.

Tanggal 9 Bulan 9  Timnas Indonesia U 23 Bantai Chinese Taipei 9 0
Timnas Indonesia U-23 9-0 Timnas Chinese Taipei U-23, Marselino Ferdinan mencetak brace. Foto Instagram Timnas Indonesia.

Juara Grup A-K dan empat runner-up terbaik akan lolos ke Piala Asia U-23 2024 di Qatar pada 15 April-4 Mei tahun depan.


"Target kami sudah jelas. Jadi saya sangat yakin pemain Timnas Indonesia U-23 akan lebih baik lagi daripada melawan Timnas Chinese Taipei U-23," beber pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong.


"Kami layak dipuji dan diberikan tepuk tangan berkat kemenangan atas Timnas Chinese Taipei U-23. Akan tetapi, mulai hari ini kami akan fokus menghadapi Timnas Turkmenistan U-23," tutupnya.


Pembantaian Timnas Indonesia U-23 atas Timnas Chinese Taipei U-23 terjadi pada tanggal sembilan dan bulan sembilan sekaligus perayaan Hari Olahraga Nasional (HAORNAS) ke-40. 

Artikel Terkait Pilihan ThePhrase

 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic