sportTimnas Indonesia

Timnas Indonesia Tanpa Pemain Naturalisasi Baru untuk melawan China dan Jepang, Kabar Baik atau Buruk?

Penulis Ahmad Haidir
Apr 21, 2025
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memastikan Timnas Indonesia tanpa pemain naturalisasi baru untuk melawan China dan Jepang. Foto: PSSI
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memastikan Timnas Indonesia tanpa pemain naturalisasi baru untuk melawan China dan Jepang. Foto: PSSI

Thephrase.id - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memastikan Timnas Indonesia tanpa pemain naturalisasi baru untuk dua pertandingan terakhir Putaran Ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Timnas China dan Timnas Jepang dalam partai kesembilan dan kesepuluh Putaran Ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada Juni 2025.

Tim Merah Putih bakal lebih dulu menjamu Timnas China pada 5 Juni 2025 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta baru menantang Timnas Jepang pada lima hari kemudian di Stadion Suita City Football, Suita.

"Belum, belum ada, rencana kami fokus pemain naturalisasi yang sudah ada," tegas Erick Thohir terkait Timnas Indonesia yang tanpa pemain naturalisasi baru.

"Kami fokus pada Juni 2025 dengan tim yang ada, nanti ya sampai saat ini seperti itu sih," sambung Erick Thohir, yang juga menjabat menjadi Menteri BUMN ini.

Erick Thohir akan meminta pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert untuk datang lebih cepat demi mempersiapkan Tim Merah Putih lebih awal.

"Pada Juni 2025, saya minta ke coach Patrick dan pemain untuk bisa datang lebih awal ke pemusatan latihan. Kita ada pertandingan 5 dan 10 Juni 2025 lawan China dan Jepang," tegas Erick Thohir.

"Mereka libur juga di pertengahan Mei 2025. Bisa dimulai latihan lebih awal. Program ini detail. Bukan hanya ide-ide. Kita serius, dan selalu muncul ide baru," lanjut Erick Thohir.

Timnas Indonesia sekarang menduduki posisi keempat dalam klasemen Putaran Ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Tim Merah Putih mengoleksi sembilan poin dari delapan laga.

Bila mengakhiri Putaran Ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia  di peringkat kedua, maka Timnas Indonesia bisa lolos langsung ke Piala Dunia 2026. 

Artikel Terkait Pilihan ThePhrase

 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic