lifestyle

Trending Susu Oat, Apakah Sehat?

Penulis Nadira Sekar
Sep 05, 2021
Trending Susu Oat, Apakah Sehat?
ThePhrase.id - Sejak kecil kita sudah dikenalkan dengan nutrisi susu dan pentingnya susu bagi tubuh. Namun, tak sedikit orang yang mulai tidak mengkonsumsi susu sapi baik bagi yang intoleran terhadap laktosa, memiliki penyakit GI atau yang memang tidak suka dengan rasa susu sapi.

Foto: Ilustrasi Susu Oat (freepik.com Food photo created by bublikhaus)


Kini jenis susu nabati yang tersedia juga sangat beragam, dari susu almond, susu beras, susu kedelai, dan yang sedang trending saat ini dikalangan masyarakat, susu oat. Susu oat tampaknya telah membuat debut yang luar biasa, mendapatkan pendukung yang kuat di antara vegan, penderita alergi, orang yang tidak toleran laktosa, dan mereka yang menghindari susu.

Anda mungkin bertanya-tanya apa itu susu oat. Susu oat adalah susu yang dibuat dari oat atau gandum, air, dan kadang-kadang beberapa komponen lainnya seperti esens vanilla. Teksturnya yang lembut membuatnya populer di kalangan barista pembuat latte.

Susu oat memiliki gizi penuh seperti oat utuh, tentu saja. Maka dari itu, tidak sedikit perusahaan memperkaya susu oat dengan vitamin A dan D, serta kalsium, kalium, dan zat besi. Susu oat berbeda dari bentuk susu lainnya karena bebas dari bahan-bahan yang menyebabkan alergi. Berikut kandungan nutrisi yang ada di segelas susu oat.

  • Kalori: 120 kkal

  • Protein: 3 gram

  • Lemak: 5 gram

  • Karbohidrat: 16 gram

  • Serat makanan: 2 gram


Vitamin B, seperti riboflavin (B2) dan vitamin B12, sering ditambahkan ke susu oat. Vitamin B diperlukan untuk kesehatan yang baik. Vitamin B dapat meningkatkan suasana hati Anda, mengurangi stres oksidatif, dan mendukung kesehatan rambut, kuku, dan kulit.

Susu oat juga memiliki kandungan beta-glukan yang berlimpah. Beta-glukan dapat mengikat kolesterol dan mengurangi penyerapannya. Ini mungkin membantu menurunkan kadar kolesterol darah, terutama kolesterol LDL jahat yang berhubungan dengan penyakit jantung.

Selain itu, susu oat juga memiliki kalsium dan vitamin D. Kalsium adalah mineral terpenting untuk tulang yang kuat dan sehat karena merupakan mineral yang dibutuhkan untuk membentuk tulang. Selain itu kandungan vitamin D juga sama pentingnya, karena dapat membantu penyerapan kalsium dari sistem pencernaan. Kekurangan vitamin D dapat mencegah tubuh Anda menyerap kalsium yang cukup.

Susu oat bisa menjadi alternatif jika Anda hanya menginginkan susu yang lebih kental dan lebih mengenyangkan untuk kopi, smoothie, atau sereal Anda. Susu oat dapat dinikmati dan digabungkan dalam diet sehat dan seimbang yang mencakup berbagai buah dan sayuran berwarna, lemak sehat, dan protein. [nadira]

Tags Terkait

-

Artikel Terkait Pilihan ThePhrase

 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic