ThePhrase.id - Pertama kali diluncurkan pada tahun 2009, aplikasi berbagi pesan Whatsapp yang dinaungi oleh Meta telah mendapatkan banyak popularitas. Dengan lebih dari dua miliar pengguna aktif, Whatsapp telah menjadi aplikasi berbagi pesan paling populer di dunia.
Foto: Logo WhatsApp dan WhatsApp Business
Berawal dari aplikasi berbagi pesan sederhana, kini Whatsapp telah berevolusi dengan menghadirkan sejumlah fitur yang dapat mempermudah pengguna seperti kemampuan berbagi lokasi, panggilan audio/video, dan melampirkan dokumen.
Untuk memperluas layanannya kepada pemilik usaha kecil dan menengah, Whatsapp meluncurkan Whatsapp Business pada tahun 2018 yang berfokus untuk memfasilitasi perusahaan untuk mempromosikan merek mereka atau melayani pelanggan di WhatsApp.
Tentunya, kedua aplikasi tersebut memiliki beberapa perbedaan, menyesuaikan dengan kebutuhan penggunanya. Lantas, apa saja perbedaan WhatsApp Business dan WhatsApp biasa?
Privasi dan Keamanan
Dalam segi keamanan, kedua aplikasi menerapkan kebijakan yang sama di mana setiap pesan dilindungi oleh beberapa lapisan keamanan sehingga pesan tidak dapat diakses oleh pihak ketiga. Namun, pengguna WhatsApp bisnis bisa mendapatkan informasi mengenai customer mereka untuk meningkatkan pengalaman berbelanja.
Kemampuan Membuat Profil Perusahaan
Satu hal yang membuat Whatsapp Business berbeda adalah kemampuannya untuk membuat profil bisnis. Pengguna nantinya bisa melengkapi profil bisnis yang terdiri dari alamat, jenis perusahaan, jam operasional, dan kontak informasi. Bahkan, pengguna bisa menambahkan katalog dari produk atau jasa yang dijual.
Pesan Otomatis
Whatsapp Business juga menyediakan fitur pesan otomatis untuk menyapa para customer. Ketika customer mengirimkan pesan kepada akun bisnis tersebut, customer akan mendapatkan teks ucapan yang dapat diatur oleh pengguna.
Selain sapaan, pengguna juga dapat mengirimkan pesan otomatis saat perusahaan sedang libur dengan fitur ‘Away Message’. Jika customer mereka mengirim pesan saat toko libur, mereka akan mendapatkan pesan secara otomatis yang telah diatur oleh pengguna.
Filter Kolom Pencarian
Ini adalah fitur lain yang membuat WhatsApp vs WhatsApp Business sangat berbeda. Ada beberapa filter pencarian lanjutan di aplikasi Bisnis yang tidak dapat ditemukan di aplikasi WhatsApp biasa. Pengguna dapat mencari teks grup, pesan yang belum dibaca, pesan siaran, atau obrolan di bawah label tertentu.
Balasan Cepat
Terkadang, pengguna harus mengirimkan pesan yang sama ke customer yang berbeda. Untuk menghemat waktu, WhatsApp Business telah hadir dengan fitur Balasan Cepat. Pengguna dapat mengatur balasan cepat ke berbagai pertanyaan umum perusahaan tersebut. Saat mengobrol, pengguna hanya perlu mengetik "/" (garis miring) dan memilih balasan cepat yang disimpan untuk dipilih.
Label Chat
Perbedaan WhatsApp Business vs WhatsApp yang menonjol adalah fitur label obrolan. Pengguna dapat menetapkan label yang berbeda untuk setiap obrolan dan bahkan mengalokasikannya dalam berbagai warna. Ini akan membantu pengguna melacak pesanan, menghasilkan prospek, dan menjaga akun WhatsApp Business tetap rapih dan teratur. [nadira]