ThePhrase.id – Pulau Belitung memiliki ke’khas’an pantainya yang penuh dengan bebatuan granit.
Sangat cantik dengan berbagai pantai yang berwarna biru kehijauan, air yang bening, dan pasir putih, Belitung menjadi salah satu destinasi favorit masyarakat Indonesia. Terlebih lagi selepas novel dan film Laskar Pelangi menjadi sangat populer.
Sebelum berangkat ke Belitung untuk merasakan langsung keindahan alam di sana, simak dulu 3 destinasi wisata yang tidak boleh kamu lewatkan.
1. Pulau Batu Belayar
Pulau Batu Belayar. (Foto: dok. ThePhrase.id)
Di tengah indahnya laut Belitung, terdapat sebuah pulau kecil bernama Batu Belayar. Ukuran pulau tersebut sangat kecil dan dikelilingi oleh bebatuan granit yang cantik. Pasir yang putih serta biota laut yang beragam juga menambah daya tarik pulau ini.
Untuk mengelilinginya saja membutuhkan kurang dari tiga menit. Jika kamu pergi ke pulau ini hanya sendiri, dapat merasakannya sebagai pulau pribadi, karena tak ada wisatawan lainnya.
Memang tak banyak yang dapat dilakukan, tetapi menikmati pantai bening sembari memandangi bebatuan dan langit dapat menjadi aktivitas healing yang tak tertandingi. Jangan lupa juga berkenalan dengan kepiting dan ikan-ikan kecil di sekitar pantai, ya!
2. Pantai Tanjung Tinggi
Pantai Tanjung Tinggi. (Foto: dok. ThePhrase.id)
Masih dengan pantai biru kehijauan yang penuh dengan bebatuan granit, Pantai Tanjung Tinggi merupakan salah satu destinasi yang tak dapat dilewatkan di Belitung. Pasalnya, pantai ini merupakan tempat shooting film Laskar Pelangi yang sangat populer.
Terlebih lagi, terdapat banyak bebatuan granit di pantai ini yang dapat kamu susuri dan naik di atasnya, berfoto dengan latar pantai yang cantik. Kamu juga dapat menyusuri bebatuan demi bebatuan di atasnya loh! Tapi hati-hati ya, bebatuan ini bisa jadi licin.
Bukan cuma itu, kamu juga dapat berenang dan menyelam di pantainya. Jika tidak ingin nyebur, dapat menyewa perahu dan ban pelampung untuk menikmati laut dari atas air.
Namanya bisa jadi lengkuas, tetapi isi di dalamnya bukan lengkuas ya! Berada di wilayah utara Belitung, pulau ini terkenal dengan mercusuarnya yang menjulang tinggi di tengah-tengah pulau. Konon, mercusuar ini telah berdiri sejak tahun 1882-an.
Mercusuar tersebut memiliki 8 lantai yang dapat dinaiki wisatawan hingga lantai paling atas, di mana pemandangan indah akan terbentang memanjakan mata dengan perpaduan warna biru laut, cokelat pasir pantai, dan abu batu granit.
Tak hanya itu, Pulau Lengkuas juga terkenal dengan keindahan bawah laut yang tiada tara. Berbagai ikan dan terumbu karang cantik hidup di bawah laut pulau ini. Snorkeling akan menjadi kegiatan wajib ketika berkunjung ke pulau ini. Selepas menyelami bawah lautnya, kamu dapat menikmati sepoi-sepoi angin Pulau Lengkuas di atas bebatuan granit yang menyuguhkan pemandangan laut biru.
Itu dia 3 pantai dan pulau cantik di Belitung yang wajib kamu kunjungi saat berwisata di Belitung. Selain ketiga pantai tersebut, tentu saja masih banyak pantai cantik lain seperti Pantai Tanjung Kelayang, Pantai Nyiur Melambai, dan lain-lain.
Bukan hanya destinasi wisata alam, terdapat berbagai tujuan wisata lain seperti Replika Sekolah Laskar Pelangi hingga Museum Kata Andrea Hirata yang juga kamu bisa kunjungi, loh! [rk]