auto

Akhir Tahun 2022, Ferrari Akan Luncurkan SUV Pertamanya Bernama Purosangue

Penulis Rahma K
Apr 01, 2022
Akhir Tahun 2022, Ferrari Akan Luncurkan SUV Pertamanya Bernama Purosangue
Teaser Ferrari Purosangue. (Foto: ferrari.com)


ThePhrase.id – Kabar gembira datang dari pabrikan otomotif kelas atas asal Italia, Ferrari. Merek ini untuk pertama kalinya akan mengeluarkan mobil berjenis Sport Utility Vehicle (SUV) yang bernama Ferrari Purosangue.

Kabar akan Purosangue ini pertama kali didengar oleh masyarakat seluruh dunia pada tahun 2018. Ferrari menyebutkannya pada peta jalan produk atau product roadmap masa depan mereka. Setelah penantian panjang, yakni kurang lebih lima tahun, dan setelah dihantam oleh badai pandemi, akhirnya terdapat kabar lanjutan dari mobil ini.

Berita ini dirilis oleh Ferrari secara resmi melalui laman ferrari.com. Pada laman tersebut, Ferrari hanya mengeluarkan foto teaser yang menggambarkan mobil SUV ini dari arah depan, namun hampir terlihat layaknya siluet atau bahkan bayangan.

Selain itu, belum ada foto lain yang beredar. Namun, jika dilihat dari moncongnya saja, SUV ini terlihat tampil tanpa grille dan memiliki desian yang cukup futuristis. Meski samar, pada foto teaser tersebut mobil ini terlihat menggunakan warna khas Ferrari, yakni warna merah.

Jika disandingkan dengan merek-merek mewah lainnya, Ferrari Purosangue ini setelah diluncurkan secara resmi nanti akan menjadi saingan SUV-SUV lainnya seperti Lamborghini Urus, Bentley Bentayga, Aston Martin DBX, dan juga Jaguar F-Pace.

Nama Ferrari Purosangue ini sendiri berasal dari bahasa Italia yang digunakan sebagai cara untuk mengatakan 'Thoroughbred' dalam bahasa Inggris atau 'Berdarah Murni' dalam bahasa Indonesia. Thoroughbred juga merupakan kuda yang dikenal sebagai kuda balap yang memiliki kecepatan yang fantastik, sama dengan logo dan merek Ferrari.

Selain tampilannya yang samar, belum ada informasi resmi yang dikeluarkan oleh Ferrari. Pada laman resminya, hanya terdapat penjelasan yang berbunyi 'A car whose bloodline can be traced back through our 75-year history of innovation, evolution and uncompromising performance'.

Jika dibahasa Indonesiakan, maka berbunyi 'Mobil yang garis keturunannya dapat ditelusuri kembali melalui sejarah 75 tahun kami mengenai inovasi, evolusi, dan kinerja tanpa kompromi'. Terakhir, Ferrari juga mengatakan informasi lebih lanjut akan dirilis oleh Ferrari pada akhir tahun ini (2022).

Karena baru akan dirilis informasi-informasinya pada akhir tahun 2022, SUV mewah ini diprediksi akan mulai dijual pada tahun 2023. Mobil ini juga dikabarkan akan dilepas secara terbatas, seperti Ferrari GTC4Lusso.

Meski begitu, telah banyak spekulasi dan prediksi yang beredar terkait mesin dan performa dari Purosangue ini. Dilansir dari Robb Report, mobil ini dirumorkan akan mengusung mesin V12 dan memiliki daya hibrida V6. Melansir Detik, banyak juga pecinta Ferrari yang memprediksi mobil ini akan menggunakan mesin 12 silinder yang memiliki tenaga hingga 789 hp.

Bahkan, terdapat juga spekulasi yang mengatakan bahwa SUV ini dapat menjadi Electric Vehicle (EV) pertama merek kuda jingkrak ini. Pasalnya, Ferrari hingga saat ini belum pernah mengeluarkan mobil yang bertenaga listrik murni. Hanya mobil tenaga hibrida, yakni Ferrari SF90 Stradale dan Ferrari SF90 Spider.

Sayangnya, hingga saat ini para penggemar Ferrari hanya bisa menunggu informasi lanjutan yang akan dirilis pada pengujung tahun ini. Setidaknya rasa ingin tahu selama lima tahun terakhir telah terbayar oleh foto teaser ini, ya! [rk]

Tags Terkait

 
Related News

Popular News

 

News Topic