ThePhrase.id – Bae In Hyuk adalah salah satu aktor pendatang baru yang meskipun belum lama berkecimpung di industri perfilman Korea Selatan, namanya telah mendunia. Ia dikenal luas di kancah global karena memiliki kemampuanakting yang menonjol, paras yang tampan, dan juga pintar dalam memilih peran. Sehingga, karya-karya yang dibintanginya dapat membuat namanya naik daun.
Baru-baru ini, ia kembali membintangi sebuah serial baru yang berjudul The Story of Park's Marriage Contract (2023). Pada drama Korea ini, In Hyuk berperan sebagai sang pemeran utama bernama Kang Tae Ha.
Baru tayang empat episode, The Story of Park's Marriage Contract telah berhasil duduk di antara serial-serial tenar lainnya yang sedang tayang dengan rating yang bagus.
Drama Korea yang diadaptasi dari webtoon dengan judul yang sama tersebut menceritakan tentang Kang Tae Ha, seorang wakil pimpinan sekaligus calon pewaris SH Seoul Corporation. Ia kemudian bertemu dengan Park Yeon Woo yang diperankan oleh Lee Se Young, seorang perempuan dari dinasti Joseon yang melakukan perjalanan waktu dan mendarat di tahun 2023.
Dengan alur cerita yang menarik dan deretan cast para rising star Korea tersebut, tak heran jika drama ini menjadi salah satu yang diminati publik. Meningkatnya popularitas drakor ini, membuat banyak orang yang penasaran dengan sosok Bae In Hyuk. Simak profilnya berikut ini!
Bae In Hyuk adalah aktor kelahiran Jeonju, Korea Selatan pada 4 April 1998. Saat ini, ia tengah berusia 25 tahun. Ia baru memulai kariernya sebagai aktor pada tahun 2019, ketika berusia 21 tahun setelah mengenyam pendidikan di Seoul Institute of Arts departemen teater dan akting.
Meskipun masih tergolong sebagai aktor rookie atau pendatang baru, ia telah membuktikan kebolehannya dalam berakting melalui karya-karya yang dibintanginya dan penghargaan yang didapatkan.
Diketahui, In Hyuk debut melalui sebuah film web berjudul Love Buzz (2019). Di tahun yang sama, ia juga mendapatkan peran pada serial web When You Love Yourself 2 (2019), Triple Fling Season 2 (2019), Teacher, Would You Like to Date Me? (2019), dan Kiss Scene in Yeonnamdong (2019).
Karena deretan karya di tahun pertamanya berkarier sebagai aktor profesional, pemuda yang telah memiliki minat pada seni peran sejak kecil ini mulai dilirik oleh para sutradara.
Alhasil, di tahun 2020 ia mulai debut di serial televisi, meskipun masih sebagai cameo dan mendapatkan peran minor, yakni pada Men Are Men (2020), Was It Love? (2020), dan The Spies Who Loved Me (2020).
Di tahun yang sama pemilik lesung pipi ini juga masih berkarier di layar internet atau serial web melalui XX (2020) dan Kiss Goblin (2020).
Di tahun 2021 popularitasnya mulai melejit berkat serial televisi My Roommate Is a Gumiho (2021) yang dibintangi oleh aktor dan aktris top Korea. Namun, pada serial ini ia belum masuk dalam jajaran pemeran utama, melainkan sebagai pemeran pembantu.
In Hyuk mengejutkan publik ketika di tahun yang sama kembali berperan di serial televisi lain, tetapi kali ini menjadi bagian dari pemeran utamanya, yakni At a Distance, Spring Is Green (2021). Drama ini berhasil membuat popularitasnya melonjak.
Setelah itu, ia langsung mendapatkan kesempatan sebagai bagian dari pemeran utama di karya-karya selanjutnya. Seperti pada drama Why Her (2022), di mana ia beradu akting dengan aktris ternama Korea, Seo Hyun Jin.
Di tahun yang sama, ia mendapatkan peran pemeran utama pria pertamanya di sebuah serial yang tayang di televisi nasional, yakni Cheer Up (2022). Drama ini membuatnya masuk dalam berbagai kategori pada SBS Drama Awards 2022.
Ia memenangkan dua di antaranya, yakni Best New Actor dan Best Supporting Team. Ia juga masuk dalam nominasi penghargaan bergengsi Blue Dragon Series Awards 2023 pada kategori Best New Actor berkat perannya di drama tersebut. [rk]