leader

Bintangi Serial Viral ‘The Shadow Strays’ hingga ‘Zona Merah’, Ini Profil Aktor Andri Mashadi!

Penulis Rahma K
Nov 15, 2024
Andri Mashadi. (Foto: Instagram/andrimashadi)
Andri Mashadi. (Foto: Instagram/andrimashadi)

ThePhrase.id – Andri Mashadi Trinugroho atau yang lebih akrab dikenal dengan Andri Mashadi adalah salah satu aktor kenamaan Indonesia yang dikenal luas berkat karya-karya yang dibintanginya, baik film maupun serial.

Baru-baru ini, ia membintangi beberapa judul yang viral dan menjadi perhatian masyarakat Indonesia, bahkan audiens global. Tercatat, ia telah membintangi tiga film dan tiga serial di tahun 2024 ini.

Yang terbaru, ia memerankan salah satu karakter utama pada serial dengan tema zombie pertama di Indonesia yakni Zona Merah (2024). Serial ini tayang perdana pada 8 November dan merupakan serial orisinal Vidio yang akan memiliki jumlah delapan episode.

Sebagai serial dengan tema zombie pertama di Indonesia, Zona Merah sukses menarik perhatian publik. Untuk itu, sosok Andri yang berperan sebagai Risang turut menjadi perbincangan para penggemar karya dalam negeri.

Bintangi Serial Viral    The Shadow Strays    hingga    Zona Merah     Ini Profil Aktor Andri Mashadi
Andri Mashadi. (Foto: Instagram/andrimashadi)

Padahal, belum lama ini nama Andri baru saja membintangi serial orisinal Netflix berjudul The Shadow Strays (2024) yang juga populer. Bahkan, The Shadow Strays berhasil bertengger di daftar Netflix Global Top 10 selama empat minggu berturut-turut dengan jumlah penonton dari berbagai penjuru dunia yang fantastis.

Pada serial garapan Timo Tjahjanto tersebut ia berperan sebagai Ariel, seorang bandar narkoba yang mencalonkan diri sebagai wakil gubernur Jakarta bersama ayahnya yang merupakan seorang gembong kriminal dengan pengaruh besar.

Sepak terjangnya memerankan berbagai karakter termasuk peran antagonis membuahkan pengakuan yang luas akan kemampuannya dalam berakting. Maka dari itu, tak heran jika namanya selalu muncul di berbagai judul top Tanah Air.

Bintangi Serial Viral    The Shadow Strays    hingga    Zona Merah     Ini Profil Aktor Andri Mashadi
Andri Mashadi. (Foto: Instagram/andrimashadi)

Sebut saja film Pertaruhan (2017), Kadet 1947 (2021), The Big 4 (2022), 13 Bom di Jakarta (2023), hingga yang terbaru Tuhan, Izinkan Aku Berdosa (2024). Bahkan, Andri juga tampil di film terlaris di Indonesia, KKN di Desa Penari (2022).

Selain film-film di atas, aktor kelahiran 28 Juli 1992 ini juga muncul di film Mika (2013) yang merupakan karya debutnya, Air Terjun Bukit Perawan (2016), Ambu (2019), Till Death Do Us Part (2021), Waktu Maghrib (2023), dan Kuyang: Sekutu Iblis yang Selalu Mengintai (2024). Ia juga tampil di film pendek Night and Day (2022).

Di luar film layar lebar dan film web, Andri juga menunjukkan kebolehannya dalam seni peran pada berbagai serial web seperti Kenapa Belum Menikah? (2018), Work From Home (2020), Royal Blood (2022), Dapur Napi (2022), Imperfect the Series 2 (2023), Teluh Darah (2023), Induk Gajah (2023) Klub Kecanduan Mantan (2023), Merajut Dendam (2023), Ratu Adil (2024), dan yang terbaru Zona Merah (2024).

Kariernya sedang melesat, Andri juga dikabarkan akan tampil di beberapa karya yang akan datang seperti serial Sang Soerya dan Rahasia Meede, serta film AIU-EO: Macam Betool Aja! dan Orang Pintar.

Bintangi Serial Viral    The Shadow Strays    hingga    Zona Merah     Ini Profil Aktor Andri Mashadi
Andri Mashadi. (Foto: Instagram/andrimashadi)

Andri merupakan lulusan Universitas Trisakti dari Fakultas Teknologi, Kebumian, dan Energi pada jurusan Teknik Pertambangan. Namun, saat masih remaja, ia pernah terjun ke dunia hiburan sebagai finalis untuk model sampul dengan majalah Aneka Yess! pada tahun 2006.

Ia kemudian melanjutkan kiprahnya di industri ini dengan mencoba peruntungan sebagai aktor di tahun 2013. Kerja keras memang tak mengkhianati hasil, ia kini menjadi salah satu aktor top yang rajin tampil di bioskop maupun serial web. 

Andri juga tercatat pernah menjadi presenter beberapa program televisi, yakni Weekend List (2017-2019) yang tayang di NET., MLDSPOT TV (2020) yang tayang di NET., dan Makan Receh (2021-2023) yang tayang di Trans 7. [rk]

Artikel Terkait Pilihan ThePhrase

 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic