sportLiga Champions Eropa

Cedera Bikin Last Dance Cristiano Ronaldo Vs Lionel Messi Buyar

Penulis Ahmad Haidir
Feb 01, 2024
Last dance Cristiano Ronaldo versus Lionel Messi batal karena Ronaldo masih berkutat dengan cedera. Foto: Istimewa
Last dance Cristiano Ronaldo versus Lionel Messi batal karena Ronaldo masih berkutat dengan cedera. Foto: Istimewa

Thephrase.id - Harapan pencinta sepak bola untuk melihat duel antara Cristiano Ronaldo dengan Lionel Messi yang mungkin untuk terakhir kalinya kemungkinan bakal buyar.

Pelatih Al Nassr, Luis Castro menyatakan Ronaldo masih berkutat dengan cedera sehingga tidak bisa tampil kontra Inter Miami yang diperkuat Lionel Messi.

Ronaldo seharusnya dijadwalkan membela Al Nassr kontra Inter Miaminya Lionel Messi dalam Riyadh Season Cup di Kingdom Arena, Riyadh pada Jumat, 2 Februari 2024 dini hari WIB.

Luis Castro menuturkan Ronaldo belum pulih sepenuhnya dari cedera otot. Penyerang berumur 38 tahun ini juga belum bergabung dalam latihan dengan skuad Al Nassr.

"Kami tidak akan melihat Messi versus Ronaldo. Ronaldo sedang dalam tahap akhir pemulihannya untuk bergabung dengan grup," tegas Luis Castro disadur dari Goal International.

"Kami berharap dalam beberapa hari ke depan Ronaldo dapat mulai bekerja dengan tim. Dia akan menjadi elemen yang absen dalam pertandingan," beber Luis Castro.

Gara-gara cedera Ronaldo itu, Al Nassr terpaksa menunda dua pertandingan persahabatan di China pada pekan lalu yang memicu fans di Negeri Tirai Bambu marah karena gagal melihat pemain idolanya.

"Seperti yang Anda ketahui, dalam sepak bola ada beberapa hal yang tidak dapat Anda kendalikan," beber Ronaldo disadur dari Sporting News.

"Saya telah bermain selama 22 tahun di sepak bola dan saya adalah pemain yang tidak terlalu banyak mengalami cedera. Jadi saya sangat sedih karena Al Nassr dan saya datang ke China untuk menikmati tur," lanjutnya.

"Saya datang ke Tiongkok tahun 2003 atau 2004, jadi saya merasa betah di sini dam rumah kedua saya. Saya merasa bahwa saya selalu istimewa di sini," sambung Ronaldo.

"Saya merasa sedih. Saya tahu Anda juga sedih, terutama orang-orang yang mencintai Cristiano, tapi kita harus melihatnya dengan cara yang baik," tambahnya,

"Kami bisa melihat dari luar orang-orang yang bersama kami. Kami sedih karena kami tahu ini bisa terjadi. Kami akan kembali untuk membuat rakyat China bahagia, ini adalah tujuan saya," ungkap Ronaldo.

"Saya ingin bermain untuk Anda. Jangan sedih karena saya sedih dan saya harap Anda memahami keadaan seorang pemain sepak bola," tutup legenda hidup dunia sepak bola itu.

Artikel Terkait Pilihan ThePhrase

 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic