leader

Kimberly Tandra, Perancang Busana dan Pendiri Fashion Brand Suedeson yang Masuk Daftar Forbes 30 Under 30 Asia 2024

Penulis Rahma K
May 24, 2024
Kimberly Tandra. (Foto: Instagram/kimberly_tandra)
Kimberly Tandra. (Foto: Instagram/kimberly_tandra)

ThePhrase.id – Bersama belasan pemuda inspiratif Indonesia lainnya, perancang busana asal Surabaya, Kimberly Tandra masuk dalam daftar Forbes 30 under 30 Asia 2024. Ia masuk daftar bergengsi ini pada kategori The Arts.

Kimberly Tandra adalah pendiri dari brand fashion Suedeson. Brand ini menonjolkan warna-warna yang cerah dan penuh dengan bunga-bunga asal Indonesia, serta menggunakan sulaman tradisional Indonesia. 

Perjalanan wanita yang baru berusia 25 tahun ini terjun ke dunia fashion berawal ketika ia masih duduk di bangku SMP ingin membuat pakaian untuk boneka beruang kesayangannya.

Kimberly Tandra  Perancang Busana dan Pendiri Fashion Brand Suedeson yang Masuk Daftar Forbes 30 Under 30 Asia 2024
Kimberly Tandra masuk daftar Forbes 30 under 30 Asia 2024. (Foto: Instagram/kimberly_tandra)

Berangkat dari situ, ia kemudian pintar menjahit dan tertarik untuk membuat pakaian wanita. Ketika masih berusia 17 tahun, Kimberly sempat mendirikan brand fashion pertamanya menggunakan namanya sendiri.

Di tahun 2017, barulah ia mendirikan brand yang ia rintis hingga saat ini, yaitu Suedeson. Nama Suedeson sendiri diambil dari nama kedua orang tuanya yang digabungkan. Ia merepresentasikan brand ini sebagai dedikasi dan hadiah pada orang tuanya yang pada awalnya tidak menyetujui pilihan Kimberly untuk menjadi perancang busana.

Kendati demikian, ia akhirnya mendapatkan restu dan dapat membawa brand buatannya hingga ke New York Fashion Week. Diketahui, Kimberly memamerkan koleksi pertamanya di New York Fashion Week S/S 2018.

Suedeson mendapatkan respon yang baik dari publik, bahkan salah satu koleksi yang dipamerkan langsung menarik perhatian pengunjung. Dilansir dari Cantika, Kimberly mengatakan ia mendapatkan satu buyer dari Amerika Serikat (AS) yang menawar bajunya dengan harga 3000 dolar (AS).

Kimberly Tandra  Perancang Busana dan Pendiri Fashion Brand Suedeson yang Masuk Daftar Forbes 30 Under 30 Asia 2024
Kimberly Tandra. (Foto: Instagram/kimberly_tandra)

Baju yang ingin dibeli tersebut memiliki arti yang personal bagi Kimberly, dan proses pembuatannya cukup lama sekitar lima hingga enam bulan. Terlebih lagi, baju tersebut merupakan satu-satunya piece yang dibuat Suedeson, sehingga ia memutuskan untuk menyimpannya.

Kendati demikian, hal tersebut menjadi pendorong tersendiri bagi Kimberly untuk terus melangkah dan membawa brand buatannya berkembang  lebih besar. Di tahun 2019, Suedeson meresmikan lini pakaian siap pakai pertamanya.

Saat ini, desian khas Suedeson telah direkonstruksi menjadi sesuatu yang dapat dikenakan, tetapi masih mempertahankan sentuhan khas Suedeson.

Kimberly Tandra  Perancang Busana dan Pendiri Fashion Brand Suedeson yang Masuk Daftar Forbes 30 Under 30 Asia 2024
Kimberly Tandra. (Foto: Instagram/kimberly_tandra)

Selain pada New York Fashion Week 2018, Kimberly Tandra juga berkesempatan untuk menampilkan koleksi womenswear Suedeson pada ajang Now - The Show yang merupakan bagian dari kalender resmi New York Fashion Week S/S 2023.

Pada ajang bergengsi tersebut, Kimberly memamerkan koleksi berjudul "LINEAGE" yang meng-highlight warisan budaya kedua orang tuanya, yakni Maluku Tenggara dan Jawa Timur. Terlebih lagi, Kimberly merupakan desainer termuda yang mengikuti ajang tersebut di antara 5 desainer Indonesia yang turut tampil.

Atas kiprahnya di dunia fashion, lulusan Esmod Fashion Business Paris ini diganjar berbagai pengakuan. Selain masuk daftar Forbes 30 under 30 Asia 2024, ia juga masuk dalam daftar The Alpha under 40 2023 versi majalah Highend, hingga daftar 35 Perempuan Fashion Frontier dari Jakarta Fashion Week. [rk]

Artikel Terkait Pilihan ThePhrase

 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic