ThePhrase.id – Ajang kontes kecantikan Miss America yang ke-96 baru saja usai. Madison Isabella Marsh, wanita berusia 22 tahun, adalah sosok yang keluar sebagai pemenang dari Miss America 2024.
Diketahui, Madison merupakan seorang pilot pesawat tempur dan personil Angkatan Udara (AU) Amerika Serikat (AS). Dengan latar belakangnya yang tak biasa ini, ia mencetak sejarah sebagai pemenang Miss America pertama yang merupakan seorang perwira militer aktif.
"Amerika, aku milikmu seutuhnya. Kita membuat sejarah sebagai anggota militer pertama yang memenangkan Miss America. Ini menunjukkan kepada dunia bahwa perempuan dapat melakukan apa pun," tulisnya tentang keberhasilannya menyabet gelar Miss America 2024 pada laman Instagram pribadinya.
Madison Marsh ternyata telah memiliki minat pada dunia penerbangan sejak kecil. Ketika masih anak-anak hingga remaja, ia berpartisipasi dalam kamp luar angkasa dan pelajaran terbang. Ia kemudian mendapatkan lisensi pilot ketika usianya baru menginjak 16 tahun.
Hal tersebut kemudian membawanya untuk mendaftar di Akademi Angkatan Udara Amerika Serikat di El Paso County, Colorado di tahun 2020. Ia masuk ke akademi ini sebagai kadet berlisensi pilot yang memiliki ambisi untuk menjadi astronot suatu hari.
Di tahun 2023, wanita kelahiran 2 Agustus 2001 ini lulus dengan gelar di bidang astrofisika dan menjadi letnan dua di Angkatan Udara Amerika Serikat.
Latar belakangnya yang fantastis tak berhenti di situ. Saat ini, Madison tercatat sebagai mahasiswa S-2 yang tengah menjalani studi di Harvard Kennedy School pada jurusan Kebijakan Publik. Studi magister ini ia jalankan dengan Beasiswa Truman nasional yang diraihnya.
Meski usianya masih belia, Madison juga memiliki prestasi lain yang mengagumkan. Ia adalah pendiri dari Whitney Marsh Foundation, sebuah yayasan yang mengumpulkan dana untuk penelitian kanker. Latar belakang didirkannya yayasan ini adalah karena ibu dari Madison yang bernama Whitney Marsh, meninggal dunia karena kanker pankreas ketika ia masih berusia 17 tahun.
Ia kemudian memilih untuk menjadi aktivis kesadaran dan pencegahan kanker pankreas dan mendirikan yayasan tersebut. Dikutip dari laman Miss Colorado, Madison telah berhasil mengumpulkan lebih dari seperempat juta dolar untuk penelitian bersama tim yayasan tersebut.
Lebih lanjut, Madison juga menjalani magang di Harvard Medical School untuk memanfaatkan kecerdasan buatan untuk mendeteksi kanker pankreas.
Meski telah disibukkan dengan pendidikannya dan mengelola yayasan kanker, Madison merupakan pribadi yang tak kenal lelah. Sejak tahun pertamanya di Akademi Angkatan Udara, ia telah mencoba peruntungannya berkompetisi di ajang kecantikan.
Baru di tahun 2023 ia berhasil memenangkan kontes kecantikan pertamanya, yakni Miss Academy 2023, sebuah kontes untuk wanita yang bersekolah di Akademi Angkatan Udara Amerika Serikat. Ia kemudian memenuhi syarat untuk mengikuti kontes Miss Colorado 2023.
Tak disangka, setelah beberapa mengikuti kontes kecantikan Miss Colorado, ia berhasil menjadi pemenangnya dan menjadi Miss Colorado 2023.
Ia menegaskan bahwa dirinya tak akan pernah bisa menjadi Miss Colorado hingga diterima di Harvard, tanpa Akademi Angkatan Udara. Karena, di sanalah ia dilatih dan diasah kepemimpinannya. [rk]