lifestyle

Mudik Lebaran Makin Dekat! Ini yang Harus Dipersiapkan Sebelum Meninggalkan Rumah

Penulis Rahma K
Mar 16, 2025
Ilustrasi persiapan mudik. (Foto: Canva Pro/Odua Images)
Ilustrasi persiapan mudik. (Foto: Canva Pro/Odua Images)

ThePhrase.id – Mudik atau pulang ke kampung halaman saat Lebaran merupakan tradisi tahunan yang ditunggu-tunggu. Bersilaturahmi dan berkumpul bersama keluarga menjadi momen hangat yang khas dalam merayakan Idulfitri.

Tetapi, sebelum melakukan perjalanan mudik, baik menggunakan moda transportasi pribadi, kereta api, pesawat, ataupun kapal, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dan dipersiapkan. Terutama, ketika akan meninggalkan rumah atau tempat tinggal selama berhari-hari.

Tidak seperti perjalanan biasa pada umumnya, mudik yang biasanya berlangsung lebih lama, yakni hingga lebih dari satu minggu, perlu persiapan yang lebih matang. Di antaranya dalam meninggalkan rumah, terdapat beberapa hal yang harus dilakukan agar rumah tetap aman selama ditinggal mudik.

Mengapa harus dipersiapkan? Perlu diketahui bahwa rumah yang kosong berisiko mengalami kemalingan. Orang-orang dengan niat jahat yang mengetahui sebuah rumah ditinggal lama bisa melancarkan aksinya dengan mudah.

Selain itu, untuk beberapa hal juga perlu dilakukan untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan seperti korsleting listrik, kebocoran gas, kerusakan bagian rumah akibat cuaca, dan lain-lain. Maka dari itu, yuk simak 5 hal yang perlu dipersiapkan sebelum meninggalkan rumah untuk mudik:

1. Cabut peralatan elektronik dan matikan gas

Mungkin tak terpikirkan, tetapi sangat penting. Mencabut peralatan-peralatan elektronik dari stop kontak berfungsi untuk mencegah korsleting. Apabila tidak dicabut dan korsleting terjadi, maka tak menutup kemungkinan terjadinya kebakaran. Beberapa contoh elektronik yang perlu dicabut adalah televisi, kipas angin, charger, dan kulkas yang sudah dikosongkan.

Selain mencabut peralatan elektronik, jangan lupa juga untuk meninggalkan rumah dengan posisi kompor gas yang telah mati. Cabut juga regulator gas untuk menghindari kebocoran untuk mengurangi risiko kebakaran.

2. Pastikan seluruh pintu terkunci

Keamanan adalah hal yang paling penting yang harus diperhatikan. Setelah semua persiapan di dalam rumah telah dilakukan, pastikan untuk mengunci seluruh pintu, baik pintu depan, samping, maupun belakang. Jangan beri celah untuk pencuri bisa masuk lewat pintu-pintu dan bukaan yang tak terduga.

Untuk keamanan ekstra dan jika diperlukan, tambahkanlah gembok atau pengaman yang dobel. Jangan lupa juga untuk menutup ventilasi-ventilasi yang bisa menjadi bukaan yang berpotensi menjadi 'pintu masuk' pencuri.

3. Nyalakan lampu seperlunya

Saat meninggalkan rumah selama berhari-hari, ada baiknya untuk tidak mematikan seluruh lampu sepenuhnya. Ini akan membuat rumah terlihat jelas sedang kosong dan mengundang maling. Untuk itu, nyalakanlah lampu seperlunya seperti untuk area teras dan tengah rumah untuk menandakan rumah masih berpenghuni. Solusi lainnya adalah untuk menggunakan lampu dengan timer otomatis untuk lebih menghemat listrik.

4. Simpan barang berharga di tempat aman

Barang-barang berharga yang ada di rumah pastikan telah disimpan di tempat yang aman ketika meninggalkan rumah untuk mudik. Sebagai contoh adalah dokumen-dokumen penting, emas, uang tunai, barang elektronik, perhiasan, hingga aksesori. Ada baiknya untuk menyimpannya di brankas atau dititipkan di Safe Deposit Box (SDB) di bank.

5. Titipkan rumah pada tetangga

Terakhir, jika tetangga ada yang tidak pulang kampung, maka jangan lupa untuk menginformasikan tetangga bahwa rumah akan ditinggal mudik. Dengan begitu, mereka bisa membantu memantau dan melaporkan apabila ada hal yang mencurigakan. Kamu juga bisa menginformasikan petugas keamanan kompleks bahwa rumah akan ditinggal untuk beberapa hari. [rk]

Artikel Terkait Pilihan ThePhrase

 
Banyak dibaca
Artikel Baru
 

News Topic